Liputan6.com, London - Arsenal siap membajak talenta Chelsea, Charly Musonda. The Gunners berencana menjanjikan waktu bermain agar pemain berusia 21 tahun tersebut setuju menyeberang ke Emirates Stadium.
Musonda, yang terikat kontrak dengan Chelsea hingga 2019, menolak dipinjamkan musim panas lalu dalam upaya masuk tim utama.
Advertisement
Baca Juga
Namun, sejauh ini upayanya belum berhasil. Musonda hanya dua kali menjadi starter dari lima penampilan di seluruh kompetisi, seluruhnya terjadi di Piala Liga Inggris.
Kondisi itu membuat Musonda kehilangan kesabaran. Dia bahkan berniat meninggalkan Stamford Bridge Januari mendatang.
"Dia sudah memberi tahu Chelsea tidak akan memperpanjang kontrak, terlepas tawaran yang diajukan. Charly percaya sudah waktunya tampil reguler dan dia merasa tidak akan mendapatkannya jika bertahan di Chelsea," kata teman dekat Musonda, dilansir Foot Mercato.
Bukan Pemain Pertama
Arsenal menjadi salah satu klub yang tertarik menampung Musonda. Jika benar demikian, dia menjadi pemain kesekian yang langsung meninggalkan The Blues untuk The Gunners.
Daftar pemain itu cukup panjang. Yang teranyar adalah kiper Petr Cech. Besar bersama Chelsea, penjaga gawang asal Republik Ceko itu kini jadi tumpuan Arsenal.
Selain Cech, pemain lain yang menempuh jalan serupa adalah Bill Dickson, George Graham, Lassana Diarra, dan William Gallas.
Â
Advertisement
Belakangan Berkurang
Sementara untuk jalur sebaliknya, pemain yang tinggalkan Arsenal ke Chelsea mencakup Tommy Docherty, Allan Young, Tommy Baldwin, dan Ashley Cole.
Belakangan, tren ini berkurang karena rivalitas kedua klub.Â