Icardi Gencar Dikaitkan dengan Real Madrid

Mauro Icardi disebut menjadi incaran Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2018.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 22 Nov 2017, 03:20 WIB
Diterbitkan 22 Nov 2017, 03:20 WIB
FOTO: Mauro Icardi Antar Inter Milan Kalahkan Atalanta
Mauro Icardi diprediksi akan tertarik hijrah ke Real Madrid. (AFP/Miguel Medina)

Milan - Mantan pemain AC Milan, Daniele Massaro, memprediksi kalau Mauro Icardi akan tertarik untuk hijrah ke Real Madrid setelah musim 2017-18 berakhir.

Real Madrid tengah dilanda krisis penyerang sepanjang bergulirnya musim 2017-2018. Sejumlah juru gedor andalan seperti Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo tidak tampil sesuai harapan.

Ronaldo dan Benzema sama-sama baru mencetak satu gol di La Liga saat ini. Situasi itulah yang disinyalir membuat manajemen Real Madrid bergerak mencari bomber anyar.

Icardi pun diberitakan menjadi salah satu penyerang yang akan berlabuh ke Santiago Bernabeu. Performa menawan sang pemain yang telah mengemas 13 gol dari 13 laga musim ini, ditengarai sebagai salah satu faktor yang memengaruhi ambisi Real Madrid.

"Mauro Icardi akan menjadi penyerang Real Madrid musim panas tahun depan. Kedatangannya akan mengorbankan Karim Benzema yang merupakan penyerang utama Real Madrid saat ini," kata Massaro.

Mauro Icardi masih terikat kontrak di Inter Milan hingga Juni 2021. Menurut catatan Transfermarkt, bomber Argentina itu memiliki valuasi harga sebesar 45 juta euro (Rp 714,07 miliar) pada saat ini.

Sumber: Football Espana

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya