Cederai Mohamed Salah, Sergio Ramos Dibela Legenda MU

Salah cedera saat berduel dengan Ramos di pertengahan babak kedua.

oleh Thomas diperbarui 27 Mei 2018, 08:10 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2018, 08:10 WIB
Mohamed Salah
Momen ketika Sergio Ramos (kiri) menjatuhkan Mohamed Salah (AP Photo/Sergei Grits).

Liputan6.com, Jakarta Bek Real Madrid Sergio Ramos jadi sorotan di final Liga Champions 2017-2018. Ramos dihujat fans Liverpool akibat insiden dengan Mohamed Salah di pertengahan babak pertama.

Pada laga di Kiev, Ukraina itu, Salah harus mengakhiri pertandingan lebih awal di menit 30 karena mengalami cedera bahu. Pemain asal Mesir itu mendapat cedera tersebut akibat berbenturan dengan Ramos. 

Dalam sebuah perebutan bola dengan Salah, Ramos berhasil menghalau si kulit bundar. Namun akibat benturan dengan Ramos tersebut, Salah terjatuh dengan buruk sehingga mencederai bahunya.

Ramos langsung diserang fans Liverpool sejagat. Di media sosial, Ramos menuai hujatan. Tak hanya Liverpudlians, warga Mesir juga marah dengan Ramos karena Salah terancam absen di Piala Dunia 2018 akibat cedera tersebut.

Kecaman makin kencang karena Ramos terlihat senang melihat Salah cedera. Ramos tertangkap kamera tersenyum dan ketawa dengan salah satu asisten wasit saat Salah ditarik keluar.

Pembelaan Ferdinand

Mohamed Salah
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, mengalami cedera bahu setelah berbenturan dengan Sergio Ramos.(AP Photo/Sergei Grits)

Meski Ramos banyak disalahkan, legenda Manchester United Rio Ferdinand justru membela eks pemain Sevilla itu. Ferdinand menilai Ramos telah melakukan tindakan yang benar saat berduel dengan Salah.

"Saya pikir itu benar-benar cara bertahan yang baik dari Ramos dan saya tidak berpikir dia bermaksud melakukan itu (menyakiti Salah)," kata Ferdinand seperti diberitakan Daily Mail.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya