Liputan6.com, Jakarta Walaupun negaranya menang melawan Tunisia, pendukung Inggris di Piala Dunia sepertinya juga harus melawan musuh lain di Rusia. Mereka adalah serangga.
Pada Senin waktu setempat, mereka disambut segerombolan serangga berjenis midge atau yang memiliki sayap- sayap kecil.
Mengutip Russian Today, Selasa (19/6/2018), mereka yang menunggu Harry Kane dan kawan-kawannya berlaga melawan Tunisia di grup G Piala Dunia, dikejutkan dengan tidak adanya penggemar Rusia dan banyaknya pengusir serangga.
Advertisement
Serangga terbang memang sangat umum ditemui di wilayah tepi sungai di puncak musim panas. Para penggemar Inggris dikabarkan mencari toko-toko yang menjual semprotan antiserangga.
Beberapa dari mereka terpaksa menelan kekecewaan karena banyak toko yang telah menjual habis anti-serangga, atau yang dalam bahasa Rusia disebut "moshkara" atau "moshka" tersebut.
Saksikan juga video menarik berikut ini:Â
Mengenakan Penutup Wajah
Tidak hanya para penggemarnya, para pemain timnas Inggris dikabarkan disiram dengan semprotan anti-serangga di lapangan sebelum mereka memulai kick-off melawan Tunisia di Volgograd Arena.
Terlihat dalam sebuah unggahan Twitter, seorang penggemar lokal bahkan mengenakan penutup wajah antiserangga untuk menangkis makhluk- makhluk kecil terbang menuju wajahnya.
Namun, hal tersebut tidak membuat semangat mereka redam. Seorang penggemar bernama Les membagikan kaus bertuliskan "With Russia From Love".
Kepada Russian Today, dia mengatakan dengan sarkas, "lihatlah semua hooligan di sini menyerang kami, itu sangat mengerikan bukan."
One fan gong to extreme measures to combat the midge crisis in Volga #WorldCup pic.twitter.com/QbuCixMcTF
— Danny Armstrong (@DannyWArmstrong) June 18, 2018
Advertisement