Real Madrid Konfirmasi Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus

Cristiano Ronaldo resmi hijrah dari Real Madrid untuk bergabung dengan Juventus.

oleh Ary Wibowo diperbarui 10 Jul 2018, 22:55 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2018, 22:55 WIB
Ronaldo Juventus
Jersey Juventus dengan nama dan nomor punggung Cristiano Ronaldo sudah dijual. (Dok. Daily Mail).

- Real Madrid mengonfirmasi hengkangnya bintang mereka, Cristiano Ronaldo, ke Juventus. Biaya sebesar 105 juta pounds diprediksi menjadi banderol Ronaldo untuk menanggalkan statusnya sebagai pemain Los Blancos.

"Berdasarkan permintaan dari Cristiano Ronaldo, Real Madrid sepakat untuk melepasnya ke Juventus. Hari ini, kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada Ronaldo yang telah menorehkan sejarah hebat bersama klub kami dan dunia," demikian pernyataan Real Madrid.

"Real Madrid ingin berterima kasih atas kontribusinya selama membela klub ini. Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia dan meninggalkan sejarah yang hebat di Real Madrid dan dunia."

Juventus dikabarkan merogoh kocek 105 juta pounds (Rp 1,9 triliun) untuk memboyong eks pemain Manchester United tersebut ke Turin. Sang pemain diberitakan meneken kontrak berdurasi empat musim. 

Cristiano Ronaldo merupakan merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Real Madrid. Pemain berusia 33 tahun berhasil mencetak 450 gol selama sembilan musim berseragam Los Merengues.

Sumber: Real Madrid

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya