Jadwal MotoGP Inggris 2018, Balapan Akhir Pekan Ini

MotoGP Inggris 2018 akan digelar mulai Jumat (24/8/2018) hingga Minggu (26/8/2018).

oleh Windi Wicaksono diperbarui 23 Agu 2018, 12:10 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2018, 12:10 WIB
MotoGP
Balapan MotoGP di Sirkuit Silverstone, Inggris. (Silverstone)

Liputan6.com, Jakarta - Balapan MotoGP 2018 akan berlangsung akhir pekan ini. Balapan seri ke-12 MotoGP tahun ini akan digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Persaingan ketat sudah terjadi di balapan sebelumnya yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Austria. Kini, MotoGP Inggris menjadi arena adu cepat para rider tepatnya pada 26 Agustus 2018.

Di MotoGP Austria, Marquez hanya mampu finis di peringkat kedua. Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo sukses menyelesaikan balapan MotoGP Austria di posisi terdepan.

MotoGP Inggris musim lalu menjadi milik Andrea Dovizioso dari Ducati Corse. Dia pun bertekad mengulang sukses itu lagi tahun ini.

Namun, Marquez tidak akan tinggal diam untuk menjadi yang tercepat di Sirkuit Silverstone. Duo Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales juga siap mengejutkan. Berikut jadwal MotoGP Inggris 2018.

 

Jadwal MotoGP Inggris

Sirkuit Silverstone
Balapan MotoGP di Sirkuit Silverstone, Inggris. (dok. MotoGP)

Jumat, 24 Agustus 2018

Free Practice 1 MotoGP (15:55 WIB)

Free Practice 2 MotoGP (20:05 WIB)

Sabtu, 25 Agustus 2018

Free Practice 3 MotoGP (15:55 WIB)

Free Practice 4 MotoGP (19:30 WIB)

Kualifikasi 1 MotoGP (20:10 WIB)

Kualifikasi 2 MotoGP (20:35 WIB)

Minggu, 26 Agustus 2018

Warm Up Race MotoGP (15:30 WIB)

Race MotoGP (19:00 WIB)

Klasemen MotoGP 2018

Klasemen sementara MotoGP 2018

1. Marc Marquez (Repsol Honda) 201 poin

2. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 142 poin

3. Jorge Lorenzo (Ducati Team) 130 poin

4. Andrea Dovizioso (Ducati Team) 129 poin

5. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) 113 poin

6. Danilo Petrucci (Pramac Ducati) 105 poin

7. Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3) 104 poin

8. Cal Crutchlow (LCR Honda) 103 poin

9. Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) 84 poin

10. Alex Rins (Suzuki Ecstar) 66 poin

11. Dani Pedrosa (Repsol Honda) 66 poin

12. Jack Miller (Pramac Ducati) 61 poin

13. Alvaro Bautista (Angel Nieto Team) 57 poin

14. Tito Rabat (Reale Avintia) 35 poin

15. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory) 32 poin

16. Hafizh Syahrin (Monster Yamaha Tech3) 24 poin

17. Franco Morbidelli (EG 0,0 Marc VDS) 22 poin

18. Aleix Espargaro (Factory Aprilia Gresini) 17 poin

19. Bradley Smith (Red Bull KTM Factory) 15 poin

20. Scott Redding (Factory Aprilia Gresini) 12 poin

21. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 11 poin

22. Mika Kallio (Red Bull KTM Factory) 6 poin

23. Karel Abraham (Angel Nieto Team (GP16) 4 poin

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya