Liputan6.com, Jakarta - Mantan penggawa Liverpool Steve McManaman menilai kesempatan Manchester City mempertahankan gelar Liga Inggris tetap terbuka karena kompetisi masih panjang.Â
Liverpool baru saja meluluh lantakkan Arsenal pada pertemuan di Anfield. Saat itu pasukan Jurgen Klopp tersebut menang dengan skor telak 5-1.
Advertisement
Baca Juga
Hasil itu membuat Liverpool kini menguasai puncak klasemen liga. Mereka mengoleksi 54 poin dari 20 laga.
Sekarang mereka unggul tujuh angka dari Manchester City. Anak asuh Pep Guardiola menjaga jarak setelah menaklukkan Southampton di St Mary's, Minggu (30/12/2018).
Unggul PengalamanÂ
McManaman mengakui bahwa Liverpool sedang bagus-bagusnya saat ini. Akan tetapi ia menyebut kans City masih belum habis.
Bahkan ia menyebut City punya keunggulan yang bisa membuat mereka menyalip The Reds. Keunggulan itu yakni pengalaman menjadi juara.
"Tentu saja Liverpool benar-benar terbang saat ini, tetapi saya masih mengatakan Manchester City memiliki keunggulan," katanya kepada BT Sports.
"Mereka (City) akan melawan mereka di kandang sendiri di laga berikutnya dan mereka telah memenangkan liga sebelumnya. Saya tidak ingin terlalu menekan Liverpool. Tentu saja saya ingin Liverpool memenangkan liga," tegas McManaman.
Advertisement
Masih PanjangÂ
McManaman menegaskan bahwa untuk saat ini, sulit untuk menyebut Liverpool akan jadi juara liga. Pasalnya kompetisi juga masih cukup panjang.
Apapun bisa terjadi di sepanjang kompetisi tersebut. Oleh karena itulah, saat ini ia tak mau berkoar bahwa Liverpool sudah pasti akan jadi juara.
"Mereka menakutkan saat ini, tetapi setiap tahun kami memilih tim untuk memenangkan liga, untuk tidak memenangkan liga, dan Anda jatuh tersungkur di wajah Anda tiga bulan kemudian," ucapnya.
"Jika ini di bulan April dan mereka memiliki perbedaan poin sebanyak itu, saya akan cukup senang meneriakkannya dari atap rumah saya tetapi mereka masih harus menempuh jalan panjang," tandas McManaman.
Â
Sumber: Bola.net