Gim Ini Bantu Ole Gunnar Solskjaer Bersinar di MU

Ole Gunnar Solskjaer meraih 10 kemenangan dan tidak terkalahkan pada 11 laga awal bersama MU.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 17 Feb 2019, 07:15 WIB
Diterbitkan 17 Feb 2019, 07:15 WIB
Manchester United Tumbangkan Tottenham Hotspur
Manajer interim MU Ole Gunnar Solskjaer. (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, Manchester - Football Manager ternyata menjadi salah satu alasan di balik kesuksesan Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer interim Manchester United (MU).

Ditunjuk sebagai manajer interim menggantikan Jose Mourinho pada pertengahan Desember lalu, Solskjaer membawa MU meraih 10 kemenangan dan tidak terkalahkan pada 11 pertandingan.

Meski baru saja dikalahkan Paris-Saint Germain di Liga Champions, polesannya mengembalikan kinerja MU tetap dihargai. Pasalnya, sosok asal Norwegia ini berhasil memaksimalkan potensi skuat.

Solskjaer pun menyatakan Football Manager sudah membantunya ketika beralih profesi. "Permainan fantastis. Saya banyak belajar tentang sepak bola dari sana, terutama bakat muda," kata Solskjaer, dilansir Manchester Evening News.

"Football Manajer sangat mirip dunia nyata. Sebab, banyak talenta yang tumbuh menjadi pemain bagus. Pengembang permainan itu sudah melakukan penelitian luar biasa," lanjutnya.

Sudah Bermain Lama

Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United
Ole Gunnar Solskjaer. (AP Photo/ Jon Super)

Solskjaer mengaku sudah bermain Football Manajer sejak masih memperkuat MU. "Saya bermain untuk bersantai," katanya.

"Saya menerapkannya seperti ketika bermain dulu. Sebagai manajer, saya memberi pemain muda kesempatan dan menyaksikan mereka berkembang," sambung sosok berusia 45 tahun tersebut.

Bina Talenta Muda

Dengan pendekatan tersebut, Solskjaer mengaku enggan membeli pemain. Dia membuktikannya ketika tidak beraktivitas pada bursa transfer Januari 2019.

Mantan manajer Cardiff City itu mengoptimalkan lulusan akademi MU seperti Marcus Rashford, Jesse Lingard, dan Paul Pogba.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya