Liverpool Vs Barcelona: Luis Suarez Soroti Gol Keempat

Barcelona harus rela tersingkir dari semifinal Liga Champions setelah kalah 0-4 (agregat 3-4) dari Liverpool, Rabu (8/5/2019) dinihari WIB di Anfield. Suarez sebut gol keempat terjadi karena kesalahan pemain timnya.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 08 Mei 2019, 08:30 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2019, 08:30 WIB
Liverpool Vs Barcelona
Bek Liverpool, Virgil Van Dijk, berebut bola dengan striker Barcelona, Luis Suarez, pada laga semifinal Liga Champions 2019 di Stadion Anfield, Selasa (7/5). Liverpool menang 4-0 atas Barcelona. (AP/Dave Thompson)

Liputan6.com, Liverpool - Barcelona harus rela tersingkir dari semifinal Liga Champions setelah kalah 0-4 (agregat 3-4) dari Liverpool, Rabu (8/5/2019) dinihari WIB di Anfield. Striker Barcelona, Luis Suarez menyoroti gol keempat Liverpool yang dicetak Divock Origi.

"Kami terlihat seperti tim junior saat gol itu," ujar Suarez seperti dilansir Marca.

Gol keempat yang dicetak Origi melewati proses yang cukup unik. Liverpool mendapatkan tendangan sudut yang dieksekusi Trent Alexander Arnold.

Bukannya menjaga lawan di kotak penalti, para pemain Barcelona justru terlihat bengong. Alhasil, Origi yang luput dari kawalan sukses mencetak gol di menit 79 setelah mendapat umpan dari Arnold.

Ini adalah gol kedua Origi pada pertandingan ini setelah golnya di menit ke-7. Dua gol sisa Liverpool lahir dari aksi Wijnaldum di menit 54 dan 56.

"Kami sangat-sangat sedih, sangat sakit," ujar Suarez yang juga mantan striker Liverpool.

 

 

Gagal Treble

Liverpool Vs Barcelona
Striker Barcelona, Lionel Messi, tertunduk lesu usai ditaklukkan Liverpool pada laga semifinal Liga Champions 2019 di Stadion Anfield, Selasa (7/5). Liverpool menang 4-0 atas Barcelona. (AP/Dave Thompson)

Tersingkir dari Liga Champions membuat Barcelona gagal meraih treble winners di musim ini. Sebelumnya, Barcelona telah menjuarai Liga Spanyol dan punya kans memenangi Copa del Rey.

Suarez pun menganggap, kegagalan ini sebagai autokritik bagi Barcelona. "Waktunya untuk autokritik bagi tim ini. Hal ini seharusnya tak terjadi di klub seperti Barcelona," ujar Suarez mengakhiri.

Yang Kedua

Barcelona sudah dua kali berturut-turut terdepak dari Liga Champions, meski unggul lebih dulu dengan selisih 3-0. Di musim lalu, Barcelona didepak AS Roma setelah kalah 0-3 di leg kedua, setelah menang 4-1 pada leg pertama.

Sementara itu, final Liga Champions musim ini akan mempertemukan Liverpool dengan pemenang antara Tottenham vs Ajax Amsterdam. Pada leg pertama di London, Ajax menang 1-0.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya