Menpora Berharap Timnas Indonesia Lebih Matang saat Hadapi Bahrain

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo berharap Timnas Indonesia bisa lebih matang dari segi formasi saat menjamu Bahrain dalam lanjutan putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa (25/3/2025).

oleh Theresia Melinda Indrasari Diperbarui 21 Mar 2025, 20:00 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2025, 20:00 WIB
Foto: Timnas Indonesia Terkapar di Markas Australia, Debut Pahit Patrick Kluivert
Usai dibantai Australia, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo berharap Timnas Indonesia lebih matang saat menjamu Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (25/3/2025). (AFP/Saeed Khan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo berharap Timnas Indonesia bisa tampil lebih matang saat menghadapi Bahrain dalam lanjutan putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (25/3/2025).

Sebagaimana diketahui, skuad Garuda yang debut di bawah racikan Patrick Kluivert baru saja dipaksa menelan kekalahan menyakitkan saat bertamu ke markas Australia di Sydney Football Stadium, Kamis (21/3/2025) kemarin.

Jay Idzes dan kawan-kawan menyerah 1-5, dengan satu-satunya gol hiburan Timnas Indonesia bersumber dari aksi pemain diaspora baru Ole Romeny saat babak kedua.

Hasil tersebut membuat pasukan Merah Putih turun posisi, dari yang tadinya menempati peringkat 3 klasemen sementara grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 menjadi urutan empat dengan perolehan 6 poin dari 7 pertandingan.

Peluang Timnas Indonesia merebut tiket otomatis sebagai dua tim teratas mendampingi Jepang juga terkikis sebab mereka kini berselisih 4 poin dari Australia yang menempati peringkat kedua klasemen.

Praktis skuad racikan Patrick Kluivert paling mungkin mengejar posisi 3 atau 4 klasemen akhir. Dengan demikian, pasukan Garuda bisa kembali mencoba peruntungan via putaran empat Kualifikasi.

Promosi 1

Tanggapan Menpora Dito Ariotedjo

Thom Haye
Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, saat tampil menghadapi Australia pada laga ketujuh putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 di Sydney Football Stadium, Sydney, Kamis (20/3/2025) sore WIB. Sayangnya, Thom gagal menghindarkan Tim Garuda dari kekalahan 1-5 lawan Australia. (AFP/Saeed KHAN) ... Selengkapnya

Dito Ariotedji selaku Menteri Pemuda dan Olahraga pun turut mengomentari hasil minor yang diraih Timnas Indonesia saat bertamu ke Australia, Kamis (20/3/2025).

Dia berharap skuad Garuda bisa lebih memantapkan diri serta formasi untuk laga berikutnya melawan Bahrain yang diagendakan berlangsung di kandang sendiri pada Selasa (25/3/2025).

"Bismillah, game selanjutnya lebih mantap dan formasi matang," tulis Dito Ariotedjo melalui akun media sosial pribadinya sebagaimana dilansir dari Antara.

Timnas Indonesia Kembali ke Jakarta

Foto: Timnas Indonesia Terkapar di Markas Australia, Debut Pahit Patrick Kluivert
Pemain Timnas Indonesia, Ole Romenij, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Australia dalam matchday ketujuh Grup C di Sydney Football Stadium, Sydney, pada Kamis (20/3/2025) sore WIB. (AP Photo/Mark Baker)... Selengkapnya

Sementara itu, Timnas Indonesia sendiri dilaporkan sudah bertolak dari Australia menuju Jakarta selepas kekalahan di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis kemarin.

Jay Idzes dan rombongan diklaim tiba di Tanah Air pada Jumat (21/3/2025). Melansir situs resmi PSSI anak-anak asuh Patrick Kluivert setelah ini diagendakan menjalani recovery, pemeriksaan medis, lalu evaluasi hasil pertandingan melawan Australia.

Evaluasi tersebut dimaksudkan guna mengidentifikasi sekaligus memperbaiki kelemahan skuad Garuda sebelum menjamu Bahrain pada Selasa (25/3/2025) mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya