Artur Gevorkyan Fokus Katrol Posisi Persib di Klasemen

Persib menang 2-0 atas Kalteng Putra, striker asing Maung Bandung, Artur Gevorkyan tidak mau cepat puas dengan hasil tersebut.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 18 Jul 2019, 19:25 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2019, 19:25 WIB
Artur Gevorkyan
Striker Persib Bandung asal Turkmenistan, Artur Gevorkyan, belum puas dengan kemenangan atas Kalteng Putra. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Penyerang asing Persib Bandung, Artur Gevorkyan, bersyukur atas kemenangan 2-0 yang diraih timnya atas Kalteng Putra FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (16/7/2019) dalam lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 2019.

Artur berharap Persib mampu menjaga momentum positif tersebut. Pemain asal Turkmenistan ini menargetkan agar posisi tim berjulukan Maung Bandung ini naik di klasemen.

Dua gol kemenangan Persib ke gawang Kalteng Putra disarangkan Febri Haryadi pada menit ke-68 dan ke-79. Artur sendiri tampil selama 90 menit penuh dalam pertandingan tersebut.

"Kami harus lanjutkan tren ini. Ini momentum bagus untuk terus naikkan peringkat kami di klasemen. Jadi, tim harus terus fokus," ujar Artur, seperti dilansir situs resmi Persib.

Dia memperingatkan agar para pemain Persib tidak cepat puas. Di laga berikutnya, tim asuhan Robert Rene Alberts akan meladeni PSIS Semarang.

 

Bekerja Keras

Artur Gevorkyan
Artur Gevorkyan ketika pertama kali bergabung dengan Persib Bandung. (Huyogo Simbolon/Liputan6.com)... Selengkapnya

Pemain berusia 34 tahun itu meminta rekan-rekan setimnya selalu siap dalam situasi apapun. Artur juga bertekad bekerja lebih keras demi melanjutkan tren kemenangan Persib.

"Ya pastinya kami harus langsung berlatih lagi untuk menatap pertandingan selanjutnya melawan PSIS Semarang," ungkap Artur.

Peringkat Ke-11

Di klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 saat ini, Persib menduduki peringkat ke-11. Supardi Nasir dan kawan-kawan baru mengumpulkan 10 poin dari delapan pertandingan.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya