Pelatih Persija: Absennya Pluim Bukan Keuntungan

Julio mengatakan, kondisi Persija lebih pincang dibandingkan PSM. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu kehilangan tiga pemain pilar, yaitu Andritany Ardhiyasa, Steven Paulle, dan Ramdani Lestaluhu.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 21 Jul 2019, 07:45 WIB
Diterbitkan 21 Jul 2019, 07:45 WIB
Wiljan Pluim
Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim, absen dalam laga melawan Persija. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jakarta - Absennya gelandang PSM, Willem Jan Pluim tak membuat pelatih Persija, Julio Banuelos senang. Ia menilai PSM tetap lawan sulit dalam duelleg pertama partai final Piala Indonesia 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (21/7/2019).

Julio mengatakan, kondisi Persija lebih pincang dibandingkan PSM. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu kehilangan tiga pemain pilar, yaitu Andritany Ardhiyasa, Steven Paulle, dan Ramdani Lestaluhu.

"Kalau bicara ada pemain PSM yang cedera, Pluim tidak bisa bermain, kami juga kehilangan beberapa pemain. Sangat disayangkan," ujar Julio Banuelos pada sesi jumpa pers jelang pertandingan, Sabtu (20/7/2019).

"Di babak final, semua pemain ingin memberikan yang terbaik. Tapi, siapa pun pemain yang diturunkan nanti, pasti akan memberikan yang terbaik," kata nakhoda tim asal Spanyol itu.

Selain Pluim, PSM juga minus diperkuat kiper nomor satunya, Rivky Mokodompit. Keduanya sedang berkutat dengan cedera. Namun, Pluim tetap dibawa pelatih Darije Kalezic untuk laga leg pertama.

Julio menuturkan, target Persija pada leg pertama adalah kemenangan. Ambisi tersebut tidak boleh ditawar lantaran Macan Kemayoran masih akan melakoni leg kedua pada 28 Juli 2019.

"Persiapan Persija sudah maksimal. Semua berjalan dengan baik. Yang penting tim ini tampil baik dan menang di leg pertama. Itu tujuan kami," tutur Julio.

Jadwal

Minggu 21 Juli 2019

15.15 WIB, Persija Jakarta vs PSM Makassar

Stadion Utama Gelora Bung Karno

Live RCTI

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya