Persija Jakarta Resmi Gaet Eks Juventus Marco Motta

Marco Motta menandatangani kontrak dua tahun plus opsi perpanjangan bersama Persija.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 13 Jan 2020, 20:10 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2020, 20:10 WIB
Marco Motta
Marco Motta (Juventus - kanan) jadi rekrutan anyar Persija. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Jakarta - Presiden Persija Jakarta Ferry Paulus mengumumkan tambahan pemain asing untuk musim kompetisi 2020. Macan Kemayoran merekrut mantan pemain Juventus, Marco Motta.

Dalam fitur story di akun Instagram pribadi Marco Motta yang diunggah pada Minggu (12/1/2020), sang pemain tampak berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan.

Unggahan tersebut memicu rumor Persija sudah selangkah lebih dekat untuk mendapat jasa pemain berusia 33 tahun itu.

Keberadaan Marco Motta di Jakarta diakui Ferry Paulus. Bos tim Macan Kemayoran itu memastikan Marco Motta sudah menjadi bagian dari Persija.

"Marco Motta sudah menandatangani kontrak bersama kami beberapa hari lalu. Namun, dia memang belum bisa hadir saat ini," ujar Ferry Paulus saat ditemui di Mes Persija, Senin (13/1/2020).

Marco Motta telah menandatangani kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan bersama Persija.

Menyisakan Satu Slot Pemain Asing

Marco Motta
Presiden klub Persija, Ferry Paulus, memastikan Marco Motta sudah jadi bagian Macan Kemayoran mulai kompetisi musim 2020.

Dengan kepastian bergabungnya Marco Motta bersama Persija, kini Macan Kemayoran hanya tinggal mencari satu pemain asing lagi.

Setelah Marco Simic memastikan menambah kontrak hingga tiga tahun bersama Persija, Ferry Paulus juga memastikan Rohit Chand tetap berseragam Persija pada musim 2020.

Namun, untuk satu slot pemain asing tersisa, Ferry Paulus masih bungkam.

"Kami memang punya beberapa kandidat untuk satu slot pemain asing. Tapi, belum bisa saya sampaikan. Kami berharap bisa mendatangkan pemain yang mirip atau lebih baik dari Marco Motta," ujar Ferry.

 

Disadur dari: Bola.com (Penulis: Benediktus Gerendo Pradigdo/Editor: Aning Jati, published 13/1/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya