Bursa Transfer: Chelsea Resmi Pinjamkan Victor Moses ke Inter Milan

Pada paruh pertama musim ini, Chelsea meminjamkan Victor Moses ke Fenerbahce dan sekarang gelandang sayap asal Nigeria itu dilepas ke Inter Milan.

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 24 Jan 2020, 04:00 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2020, 04:00 WIB
Victor Moses
Victor Moses (AFP)

Milan - Inter Milan resmi mendaratkan Victor Moses dari Chelsea. Moses datang dengan status pemain pinjaman.

Winger berusia 29 itu sebelumnya bermain untuk Fenerbahce, juga sebagai pinjaman. Chelsea memutus opsi peminjaman dengan klub asal Turki tersebut untuk kemudian mengirimnya ke Inter Milan.

Moses menjadi pemain keempat yang direkrut dari Premier League sejak menangani Inter pada 2019. Selain Moses, sudah ada Romelu Lukaku, Alexis Sanchez, dan Ashley Young.

Conte dikabarkan ingin mempermanenkan Moses dari Inter. Namun, semua tergantung dari performa pemain yang pernah dipinjamkan ke West Ham itu selama masa peminjaman.

"Sebuah kehormatan buat saya berseragam Inter Milan. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas sambutannya. Saya sudah tidak sabar ingin segera bermain," kata Moses.

Video

Bayar Kepercayaan Conte

Victor Moses
Victor Moses. (Dok. Twitter/Inter)

Kembali bereuni dengan Conte, Moses mengaku senang dan bertekad membayar kepercayaan sang manajer.

"Bisa bekerja dengan Conte sangat menyenangkan. Saya sudah berbicara dengannya dan dia langsung menjelaskan seperti apa rencananya," kata Moses.

"Saya senang bisa ke sini. Saya akan berikan yang terbaik untuk membantu tim ini. Saya mau berkontribusi buat Conte dan Inter," katanya lagi.

Sumber: Inter.it

Disadur dari Bola.com (Gregah Nurikhsani/Wiwig Prayugi, published 24/1/2020)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya