Victor Moses adalah pemain sepak bola profesional Nigeria yang bermain di klub bola Chelsea dan tim nasional Nigeria. Ia lahir di Lagos, Nigeria pada 12 Desember 1990. Victor Moses memulai karirnya di kejuaraan Cystal Palace, sebelum bergabung dengan Wigan Athletic yang debut Liga Premiernya pada tahun 2010.
Setelah dua tahun, prestasinya meningkat dan Chelsea tertarik untuk memanggil Victor Moses bergabung. Ia mencetak 10 gol di semua kompetisi selama musim pertamanya. Di musim keduanya, Victor Moses dipinjamkan ke klub Liverpool, kemudian musim ketiganya dipinjamkan ke Stoke City, menyusul musim keempat dipinjamkan ke West Ham United. Ia memilih bermain untuk Nigeria. Ia pun telah memperoleh 20 caps untuk Nigeria sejak debutnya di tahun 2012. Victor Moses juga bermain dalam kampanye kemenangan mereka di Piala Afrika tahun 2013, dan Piala Dunia FIFA di tahun 2014.
Termasuk Pemain dengan Lari Tercepat
Kecepatan lari menjadi salah satu aspek yang mesti dimiliki pemain sepakbola. Kemampuan ini menjadi salah satu penilaian pelatih. Sebagai liga super kompetitif, pemain-pemain dengan kecepatan lari super bertebaran di Premier League.
Victor Moses menjadi pemain dengan kecepatan lari di atas rata-rata. Statistik menunjukkan, Moses memiliki kecepatan berlari hingga 35 km/jam. Nilai tambah Moses ini membuat dia dilirik pelatih West Ham, Slaven Bilic. Dia dipinjam dari Chelsea. Sebelumnya, dia memperkuat Liverpool, Stoke dan kini West Ham dengan status pemain pinjaman.
Ingin Buat Takjub Conte
Gelandang Chelsea, Victor Moses, menaruh harapan kepada manajer anyar Antonio Conte. Pemain asal Nigeria itu ingin mendapatkan kesempatan membela The Blues pada musim 2016-2017. Moses diboyong Chelsea dari Wigan Athletic pada tahun 2012. Namun, karier pemain 25 tahun itu tak berjalan mulus bersama The Londoners. Pemain asli binaan akademi Crystal Palace itu tercatat baru membela Chelsea pada 44 laga. Sebab, dalam tiga musim terakhir, Moses dipinjamkan ke klub lain, yakni Liverpool (2013-2014), Stoke City (2014-2015), dan West Ham United (2015-2016).
Moses dinilai kalah bersaing dengan pemain lain. Manajer terdahulu klub asal London Barat itu lebih suka memainkan Pedro atau Willian di pos tersebut. Namun, kehadiran Conte musim ini di Stamford Bridge membawa angin segar bagi Moses. Moses berharap bisa masuk dalam rencana Conte mulai musim ini. "Ini akan menjadi musim yang sangat besar bagi saya karena ada manajer baru di Chelsea. Saya harus menunjukkan bakat yang saya miliki dan memastikan untuk bekerja keras sehingga masuk dalam rencananya," kata Moses.
Berita Terbaru
Kisah Malaikat Protes Ada Orang Tak Niat Mengaji Tapi Dosanya Diampuni, Diceritakan Gus Baha
Kaleidoskop 2024: Sejarah Manis Timnas Indonesia Kelompok Usia, Bersaing Asia dan Nyaris Tembus Olimpiade Paris
Sinopsis Film Gowok: Kamasutra Jawa, Karya Terbaru Hanung Bramantyo Masuk Big Screen Competition IFFR ke-54
Pramono Anung Akan Beri Ruang Kegiatan Olah Raga Lebih Masif di Jakarta
Kronologi Tabrakan Beruntun di Bandar Lampung yang Tewaskan Seorang Pria Tanpa Identitas
Lakukan Hal Ini, Maka Malaikat akan Mendoakanmu Kata Buya Yahya
Hasil LaLiga Real Madrid vs Sevilla: Kylian Mbappe Cetak Gol Lagi, Los Blancos Sikut Barcelona
Polri Sebut Kondisi Puncak Arus Mudik Nataru Masih Berjalan Aman
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Piala AFF 2024: Siapa Jadi Raja Asia Tenggara?
Kaleidoskop Sultra 2024: Pemprov Beli Kapal Bodong hingga Guru Honorer Dituduh Aniaya Anak Polisi
Kayana Pamerkan Skill Ciamik Pesepak Bola Wanita di Milk Life Soccer Challenge Semarang
Mudik Nataru 2025, 126.809 Pemudik Asal Sumatera Menyeberang ke Pulau Jawa