Cristiano Ronaldo Kembali ke Italia Setelah Lockdown Dilonggarkan

Cristiano Ronaldo akan kembali ke Turin, Selasa (28/4/2020), usai Juventus meminta para pemainnya yang berada di luar negeri pulang ke Italia.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 28 Apr 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2020, 08:30 WIB
selebrasi Crsitiano Ronaldo
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi usai membobol gawang AC Milan pada laga final Supercopa Itali 2019 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Rabu (16/1). (AFP/Giuseppe Cacace)

Liputan6.com, Turin - Cristiano Ronaldo akan kembali ke Italia pada hari Selasa karena Juventus ingin mengingat semua pemain mereka yang melakukan perjalanan sebelum kembali ke pelatihan penuh.

Cristiano Ronaldo dikabarkan akan kembali ke Italia. Record mengklaim bintang Juventus itu akan kembali ke Turin, Selasa (28/4/2020), setelah klub memanggil pemain mereka yang berada di luar negeri.

Setiba di Italia, Cristiano Ronaldo dan pemain lainnya akan menjalani isolasi diri selama dua pekan. Isolasi dijalani sebelum mereka kembali berlatih.

Sebelumnya, Juventus mengizinkan sejumlah para pemain bintangnya kembali ke negaranya ketika pandemi corona Covid-19. Khusus Cristiano Ronaldo, ia kembali ke Madeira, Portugal, karena sang bunda terkena stroke.

Selama di Portugal, pemain berjuluk CR7 itu mengisolasi diri bersama keluarga di kediamannya di kawasan pinggir pantai Funchal, Madeira. Di masa isolasi, kekasih Georgina Rodriguez ini sempat memberikan bantuan kepada rumah sakit setempat berupa perangkat ventilator dan peralatan lain untuk memerangi corona Covid.

 

 

Pemain Juventus Lainnya

Juventus Vs Atalanta
Striker Juventus, Gonzalo Higuain, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Atalanta pada laga Serie A Italia di Stadion Atleti Azzurri, Bergamo, Sabtu (23/11). Atalanta kalah 1-3 dari Juventus. (AFP/Miguel Medina)

Italia akan melonggarkan lockdown setelah mengalami wabah pandemi corona Covid-19 yang hebat. Menurut data WHO, ada 197.675 kasus Corona di Italia dengan jumlah kematian 26644 jiwa.

Kini setelah lockdown akan dilonggarkan, klub-klub Serie A dapat kembali berlatih mulai 4 Mei 2020. Sebelumnya, kompetisi Serie A dihentikan sementara sejak awal Maret lalu.

Karena itu, Juventus bakal memanggi pulang para pemain mereka yang berada di luar negeri. Selain Cristiano Ronaldo, Miralem Pjanic, Gonzalo Higuain, dan Sami Khedira juga akan kembali ke Italia.

 

Tetap Berseragam Juventus

Di tengah pandemi corona Covid-19, Cristiano Ronaldo dirumorkan bakal meninggalkan Juventus. Namun, bintang asal Portugal itu menyangkal rumor tersebut.

Cristiano Ronaldo sudah berjanji kepada Juventus untuk tidak berganti klub. Eks pemain Manchester United dan Real Madrid tersebut akan berada di Turin sesuai kontraknya, hingga Juni 2022.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya