Uang Tak akan Cukup Boyong Mbappe ke Real Madrid

Sudah menjadi rahasia umum pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, sejak lama terpikat kemampuan Kylian Mbappe

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 12 Mei 2020, 11:15 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2020, 11:15 WIB
Kylian Mbappe dan Pemain Tercepat di Dunia
1. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) – Pemain berusia 21 tahun ini tercatat memiliki kecepatan 36km/jam. Dengan kecepatan tersebut, Mbappe menduduki posisi pertama sebagai pemain tercepat di dunia. (AFP/Martin Bureau)

Liputan6.com, Madrid - Legenda timnas Italia Fabio Cannavaro menyebut Real Madrid butuh jasa bintang PSG, Kylian Mbappe. Cannavaro, yang juga mantan bek Real Madrid, punya alasan di balik opininya itu.

"Real Madrid butuh pemain seperti Mbappe, bintang muda yang dapat mengikuti jejak Cristiano Ronaldo," kata Cannavaro seperti dilansir Sportskeeda.

Sudah menjadi rahasia umum pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, sejak lama terpikat kemampuan Mbappe dan ingin memboyongnya ke Santiago Bernabeu. Apalagi, keduanya juga sama-sama berasal dari Prancis.

Koneksi itulah yang diprediksi tidak akan membuat Mbappe kesulitan bermain bagi Real Madrid. Di saat bersamaan, Los Galacticos -julukan Real Madrid- ingin meremajakan lini depan mereka.

Real Madrid saat ini masih mengandalkan Karim Benzema sebagai ujung tombak utama. Eden Hazard yang diboyong dari Chelsea awal musim ini belum dapat menunjukkan tajinya.

Cannavaro mengatakan, ketertarikan Real Madrid kepada Mbappe adalah hal normal. Namun ia menilai Real Madrid butuh usaha ekstra untuk mewujudkan transfer itu.

"Normal Madrid menginginkannya, tetapi harus dicatat PSG tidak membutuhkan uang banyak. Mereka tim yang ambisius dan ingin menjuarai Liga Champions," ujarnya.


Bakal Dipertahankan

Pesepakbola Gaji Tertinggi
9. Kylian Mbappe (Paris Saint Germain) - 1,5 juta pound (Rp 27 miliar). (AP/Scott Heppell)

Karena faktor itulah, Cannavaro yakin sulit bagi Real Madrid mendatangkan Mbappe. Menurutnya, PSG akan berusaha ekstra keras mempertahankan pemain berusia 22 tahun itu.

"Presiden PSG adalah seseorang yang ingin menang. Saya tahu mereka dan mereka akan berjuang mati-matian menjaga Mbappe," kata Cannavaro.


Gaji Fantastis

Di sisi lain, PSG dikabarkan akan memagari Kylian Mbappe dengan tawaran gaji fantastis. Gaji yang akan disodorkan kepada bintang Prancis itu senilai 600 ribu pounds atau setara Rp 11,3 miliar per pekan.

Tawaran itu mendapat respons positif dari Mbappe. Sang pemain dikabarkan sedang mempertimbangkan bujukan PSG tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya