Liputan6.com, Jakarta Persaingan Liga Inggris musim 2021 makin panas dan ketat. Terlebih, pada pekan ke-34 akhir minggu nanti sejumlah duel seru akan tersaji, salah satunya pertemuan Manchester United atau MU lawan Liverpool.
Manchester United sendiri masih terpaku di posisi kedua dengan raihan 67 angka. Mereka terpaut 10 angka dari pemuncak klasemen Manchester City.
Baca Juga
Pelatih Jepang Puji Kinerja Shin Tae-yong Meski Kalah 0-4, Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Lolos Piala Dunia
Timnas Indonesia Keok 0-4 di Tangan Jepang, Jay Idzes Sebut Skuad Garuda Belum Kehilangan Harapan
Dibantai Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Calvin Verdonk Beber Strategi Bangkit Lawan Arab Saudi
MU gagal memotong jarak dengan skuat asuhan Pep Guardiola yang makin kokoh di puncak dengan raihan 77 poin.
Advertisement
MU gagal memangkas selisih setelah hanya mampu meraih hasil imbang melawan Leeds United pada pertandingan di Stadion Elland Road, Inggris, pekan lalu, 25 April 2021.
Hasil ini membuat Liverpool gagal menyodok ke empat besar klasemen Liga Inggris. Pasukan Jurgen Klopp masih berada di urutan enam dengan 54 angka. Ini didapat setelah Liverpool hanya main imbang 1-1 lawan Newcastle United
Simak Video Menarik Berikut Ini
Jadwal Pertandingan
Sabtu 1 Mei 2021
Southampton Vs Leicester City
Crystal Palace Vs Manchester City
Brighton and Hove Albion Vs Leeds United
Chelsea Vs Fulham
Minggu, 2 Mei 2021
Everton Vs Aston Villa
Newcastle United Vs Arsenal
Manchester United Vs Liverpool
Advertisement
Jadwal Lainnya
Senin, 3 Mei 2021
Tottenham Hotspur Vs Sheffield United
Selasa, 5 Mei 2021
Burnley Vs West Ham United
West Bromwich Albion Vs Wolverhampton Wanderers
Posisi Tim di Liga Inggris
Advertisement