Liputan6.com, Barcelona - Identitas pewaris seragam nomor punggung 10 Barcelona yang sebelumnya dikenakan Lionel Messi terungkap. El Azulgrana mempercayakan seragam keramat itu kepada produk akademi Ansu Fati.
Barcelona sebelumnya berniat melowongkan jersey tersebut untuk musim 2021/2022 sebagai penghormatan bagi Messi.
Baca Juga
Namun, mereka terbentur peraturan La Liga yang menetapkan pemain tim utama harus memakai nomor 1-25.
Advertisement
Sempat dikabarkan bakal menyerahkannya kepada rekrutan anyar Sergio Aguero, klub akhirnya memilih Fati sebagai sosok ideal.
Fati, yang baru kembali berlatih usai sembilan bulan absen akibat cedera lutut, semula memakai nomor 17 untuk musim ini. Sebelumnya dia memakai seragam 22 dan 22 sejak melakoni debut pada 2019.
Kepergian sang Legenda
Messi, yang bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan status bebas transfer karena kontraknya di Camp Nou habis musim panas ini, mengenakan seragam 10 Barcelona sejak 2008.
Sebelumnya dia memakai jersey 30, angka yang kini dikenakannya di PSG, dan 19. Dia mendapat seragam 10 menyusul kepergian Ronaldinho.
Advertisement
Sepak Terjang Fati
Fati mencuat perhatian ketika menjadi debutan termuda dalam 78 tahun ketika tampil melawan Real Betis di usia 16 tahun 298 hari pada 2019.
Sepekan kemudian, Fati menorehkan sejarah sebagai pencetak gol termuda Barcelona di La Liga usai merobek gawang Osasuna. Pada Desember tahun yang sama, gol ke gawang Inter Milan membuatnya menjadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah Liga Champions.
Total Fati sudah membela Barcelona di 41 laga dan menyumbang 13 gol.
Lini Depan Baru
Kini fit, Fati bakal membentuk lini depan wajah baru Barcelona bersama Aguero dan Memphis Depay. Barcelona melepas Antoine Griezmann ke Atletico Madrid di hari terakhir bursa transfer musim panas dan meminjam Luuk de Jong dari Sevilla.
Opsi lain di lini depan Barcelona adalah Martin Braithwaite, Ousmane Dembele, dan Yusuf Demir.
Advertisement