5 Pemain Thailand Paling Menonjol di Piala AFF 2020

Sederet pemain Timnas Thailand yang memiliki penampilan apik sepanjang jalannya kompetisi Piala AFF 2020

oleh Dzaky Nurcahyo diperbarui 29 Des 2021, 16:22 WIB
Diterbitkan 29 Des 2021, 16:15 WIB
Foto: 4 Pelatih yang Mengantarkan Timnas Indonesia Menjadi Runner-up dalam Piala AFF, Alfred Riedl Dua Kali
Pada Piala AFF 2016 yang merupakan edisi kesebelas dan diselenggarakan di Myanmar dan Filipina, Timnas Indonesia kalah dari Thailand di partai final. Dalam laga dua leg, Indonesia menang 2-1 saat bermain di Stadion Pakansari, Bogor namun kalah 0-2 saat bermain di Thailand. (AFP/Lillian Suwanrumpha)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Thailand kembali menunjukan keperkasaannya di Piala AFF 2020. Skuat Gajah Perang berhasil melaju ke partai puncak untuk kesembilan kalinya dari 13 edisi Piala AFF.

Dalam perjalanannya menuju final Piala AFF 2020, cacatan impresif turut menghiasi Timnas Thailand. Anak asuh Alexandre Polking ini tercatat belum pernah menemui satu pun kekalahan.

Dari enam pertandingan yang dilakoni, Timnas Thailand berhasil memetik lima kemenangan dan satu hasil imbang. Timnas Thailand juga baru satu kali kebobolan dan mencatatkan lima kali clean sheets.

Selain itu, Timnas Thailand memiliki akurasi operan di atas rata-rata dibanding peserta lainnya di Piala AFF 2020. Mereka tercatat memiliki akurasi operan hingga 84,10 persen.

Kegemilangan Timnas Thailand dalam mengarungi Piala AFF 2020 tak terlepas dari komposisi pemain yang laur biasa. Thailand dihuni oleh sederet pemain berpengalaman yang kaya akan prestasi,

Lantas, siapa saja pemain Timnas Thailand yang paling menonjol di ajang Piala AFF 2020? Simak ulasannya di halaman selanjutnya:

Theerathon Bunmathan

Theerathon Bunmathan
Bek andalan Thailand, Theerathon Bunmathan, dipastikan absen pada leg 1 semifinal Piala AFF 2020 melawan Timnas Indonesia karena menerima sanksi akumulasi kartu. (AFP/Roslan Ramlan)

Theerathon Bunmathan merupakan bek kiri modern yang dimiliki Timnas Thailand. Theerathon memiliki kemampuan daya jelajah tinggi dan kerap membantu lini serang Timnas Thailand.

Walau baru bermain di empat laga, Theerathon memiliki catatan apik. Ia berhasil menduduki peringkat ketiga dalam urusan menciptakan kans untuk mencetak gol. Tercatat, ada 11 peluang yang diciptakan Theerathon di Piala AFF 2020.

Selain itu, Theerathon turut menduduki peringkat kedua dalam urusan mengirimkan umpan. Sebanyak 27 umpan ciamik berhasil dilesatkan Theerathon di lini serang Timnas Thailand.

Keakuratan operan Theerathon juga tidak perlu diragukan kualitasnya. Ia memiliki jumlah operan akurat hingga 287 operan dan menjadikannya sebagai pemain terbaik dalam urusuan mengalirkan bola di Timnas Thailand.

Manuel Bihr

Latihan Thailand
Pemain Timnas Thailand, Manuel Tom Bihr, saat latihan jelang laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di SUGBK, Jakarta, Senin (9/9). Thailand akan berhadapan dengan Indonesia. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pemain keturunan Jerman-Thailand ini menjadi benteng kokoh di jantung pertahanan Timnas Thailand. Bihr selalu menjadi pilihan utama pelatih Alexandre Polking dalam enam laga terakhir.

Kehadiran Bihr juga menjadi salah satu alasan mengapa Timnas Thailand baru kebobolan satu angka. Sebab, pemain dengan tinggi 184 cm ini sukses mencatatkan rekor apik di lini pertahanan.

Bihr berhasil melakukan 19 clearances, 5 blocks, 2 interceptions, dan memiliki akurasi umpan hingga 86 persen. Alhasil, selain kuat dalam urusan bertahan, Bihr juga dapat diandalkan untuk membangun serangan dari lini belakang.

Chanatip Songkrasin

Chanatip Songkrasin, Messi Thailand
Chanatip Songkrasin, Messi Thailand

Memiliki julukan Lionel Messi Thailand, Chanatip Songkrasin menjadi salah satu pemain berbahaya yang berada di skuat Gajah Perang. Kelincahan, kecepatan, serta penguasaan bola yang dimiliki Chantaip dinilai di atas rata-rata.

Pemain yang saat ini membela klub Hokkaido Consadole Sapporo ini tentunya bakal menciptakan berbagai peluang emas di lini serang Timnas Thailand. Terlebih, Chanatip merupakan motor serangan dalam urusan mengalirkan bola dari lini tengah ke lini depan.

Walau dinilai kurang maksimal dan baru bisa mencetak gol pada babak semifinal kontra Vietnam. Namun, pergerakan Chanatip tetap menjadi kunci utama Timnas Thailand dalam mengembangkan permainan.

Teerasil Dangda

Foto: Daftar Top Skor Sementara Piala AFF 2020, Pertarungan Teerasil Dangda vs Irfan Jaya
Teerasil Dangda - Penyerang Thailand ini berpeluang besar menambah jumlah golnya, mengingat Thailand menjadi salah satu tim yang lolos ke partai final. Sejauh ini Dangda telah membukukan empat gol. (AFP/Rislan Rahman)

Penyerang kawakan Timnas Thailand, Teerasil Dangda menjadi tumpuan utama skuat Gajah Perang dalam urusan mencetak gol. Meski umurnya sudah menginjak usia 33 tahun, tetapi Teerasil Dangda tetap mencatatkan penampilan fantastis.

Ia tercatat menjadi pemain terbaik dalam urusan menendang bola ke arah gawang lawan. Teerasil Dangda berhasil melepaskan 19 tembakan dari lima penampilannya di Piala AFF 2020.

Selain itu, Teerasil Dangda juga menduduki puncak teratas pencetak gol terbanyak Piala AFF 2020. Bersama Safawi Rasid dan Bienvenido Maranon, Teerasil Dangda telah mencetak total empat gol.

Narubadin Weerawatnodom

Foto: 5 Andalan Thailand yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Final Piala AFF 2020
Narubadin Weerawatnodom. Bek kanan berusia 27 tahun yang kini memperkuat Buriram United di Liga Thailand ini merupakan bek serang seperti Asnawi Mangkualam. Total telah membuat 3 assist di Piala AFF 2020. Bersama Timnas Thailand, ia telah mencetak 2 gol dari total 32 Caps. (AFP/Roslan Rahman)

Mirip seperti Theerathon, Narubadin adalah seorang bek kanan modern yang dimiliki Timnas Thailand. Ia juga memiliki catatan impresif layaknya Theerathon di Piala AFF 2020.

Saaat ini, Narubadin menduduki peringkat teratas dalam urusan mencetak assist. Ia berhasil menorehkan tiga assist layaknya winger Timnas Indonesia, Witan Sulaeman.

Selain itu, ia telah menciptakan 9 peluang kans mencetak gol dalam lima penampilannya. 25 umpan terukur juga berhasil dilepaskan Narubadin ke jantung pertahanan lawan.

Sehingga, duet Narubadin di sisi kanan dan Theerathon di sisi kiri pertahanan Timnas Thailand menjadi kombinasi yang mematikan. Sebab, alur serangan tidak terfokus dari satu sisi saja.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya