Pemain Terbaik Final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand: Terima Kasih Madam Pang

Bintang timnas Thailand di Piala AFF 2020 memuji peran Madam Pang sebagai manajer tim usai menghajar timnas Indonesia.

oleh Thomas diperbarui 30 Des 2021, 09:06 WIB
Diterbitkan 30 Des 2021, 09:01 WIB
6 Potret Madam Pang Manajer Timnas Thailand, Crazy Rich yang Janji Beri Hadiah Fantastis
Sosok Madam Pang, miliarder sekaligus manajer timnas Thailand. (Sumber: Instagram/panglamsam)

Liputan6.com, Jakarta- Timnas Thailand selangkah lagi menjadi juara Piala AFF 2020. Tim Gajah Perang menang telak 4-0 atas timnas Indonesia di leg pertama final Piala AFF 2020 yang berlangsung di Singapura pada Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Hasil ini membuat timnas Indonesia sudah sangat sulit membalikkan keadaan. Timnas Indonesia harus menang 5-0 di leg kedua yang digelar 1 Januari 2022. Untungnya Piala AFF 2020 tak memakai sistem gol tandang.

Keempat gol Thailand yang menghancurkan Indonesia dibuat oleh Chanathip Songkrasin (dua gol), Supachok Sarachat dan Bordin Phala.

Meski cuma membuat satu gol, Supachok yang terpilih sebagai pemain terbaik pada leg pertama final Piala AFF 2020. Usai pertandingan, Supachok memberikan pujian untuk manajer tim Nualphan Lamsam atau yang biasa disapa Madam Pang.

"Dia membawat atmosfer yang baik untuk tim, menciptakan lingkungan terbaik dalam tim dengan banyak kegiatan yang dilakukannya. Semua bantuan yang dia (Madam Pang) lakukan untuk membuat setiap pemikiran lebih percaya diri dengan tim sehingga semua orang dapat tampil,” tutur Supachok.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kiprah Madam Pang

6 Potret Madam Pang Manajer Timnas Thailand, Crazy Rich yang Janji Beri Hadiah Fantastis
Sosok Madam Pang, miliarder sekaligus manajer timnas Thailand. (Sumber: Instagram/panglamsam)

Madam Pang mencuri perhatian selama Piala AFF 2020. Sebelum final Piala AFF 2020, Madam Pang jadi buah bibir di Asia Tenggara. Dia memberikan undian berupa iPhone 13 kepada para pemain dan staf tim sebelum laga semifinal melawan Vietnam.

Selain membantu timnas Thailand, Madam Pang juga dikenal sebagai penguasaha dan politisi. Dia merupakan pemimpin perusahaan asuransi PCL dan juga pernah menjadi asisten sekjen Partai Demokrat Thailand.


Baik Hati

Di Piala AFF 2020, Madam Pang juga menjanjikan bonus berlimpah bagi Timnas Thailand. Dari kantongnya, Madam Pang bersedia menggelontorkan 20 juta baht atau setara dengan Rp8,4 Miliar bila timnya juara. Jumlah ini dua kali lipat lebih besar dari hadiah Piala AFF 2020, yang hanya mencapai Rp4,2 Miliar. 

Tidak berhenti sampai di situ saja. Madam Pang ternyata terus bergerilya mencari tambahan bonus lainnya. Hasilnya, sehari setelah timnas Thailand memastikan tempat di final Piala AFF 2020, Madam Pang mengumumkan tambahan sebesar 6 juta baht yang didapat dari saweran sana-sini. 

Angka ini belum termasuk, 10 juta baht yang digelontorkan Presiden FAT, Somyot Poompanmoung. 

Namun kekuatan uang bukanlah satu-satunya senjata Madam Pang dalam merawat pasukannya. Seperti seorang ibu, Madam Pang dibekali sentuhan yang mampu menenangkan hati siapa saja. 

Lihat saja, ketika kiper Chatchai Budprom cedera parah saat melawan Vietnam di leg kedua. Di kamar ganti, Madam Pang seperti terlihat pada foto salah satu media Thailand, Thairath, tampak memegang pundak Budprom yang sedang menangis. Dia berusaha menghibur, Budprom yang tidak bisa tampil  melawan Timnas Indonesia karena harus menjalani operasi dan perlu istirahat hingga 6-8 bulan. 


Jejak di Sepak Bola

Seperti dilansir dari Bangkok Post, Madam Pang sebenarnya bukanlah sosok baru bagi sepak bola Thailand. Sebelum ditunjuk sebagai manajer timnas U-23 dan timnas senior Timnas Thailand, Madam Pang cukup lama menjadi manajer timnas wanita Negeri Gajah Putih. Bersama Madam Pang, Timnas wanita Thailand dua kali berhasil tampil di putaran final Piala Dunia, yakin tahun 2015 dan 2019.

Madam Pang juga pernah klub Liga Thailand, Port Football Club. Di bawah kendali Madam Pang, timnya tidak hanya sukses dari sisi pretasi, tapi juga finansial, manajemen, hingga organisasi. 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya