Hasil Liga Italia: Mengejutkan, Inter Milan Disikat Sassuolo di Markas Sendiri

Hasil mengejutkan terjadi saat Inter Milan menjamu Sassuolo pada lanjutan Liga Italia, Senin (21/2/2022) dinihari WIB di San Siro. Nerazzurri harus bertekuk lutut dengan skor 0-2 oleh tamunya tersebut.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 21 Feb 2022, 06:24 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2022, 06:20 WIB
Foto: Deretan Juru Taktik Termuda di Babak 16 Besar Liga Champions 2021/2022
Simone Inzaghi - Juru taktik Inter Milan ini masuk dalam jajaran pelatih muda di Liga Champions. Simone Inzaghi yang kini berusia 45 tahun merupakan pelatih pengalaman dengan sederet prestasi. (AP/Luca Bruno)

Liputan6.com, Milan - Hasil mengejutkan terjadi saat Inter Milan menjamu Sassuolo pada lanjutan Liga Italia, Senin (21/2/2022) dinihari WIB di San Siro. Nerazzurri harus bertekuk lutut dengan skor 0-2 oleh tamunya tersebut.

Partai melawan Sassuolo sejatinya menjadi kesempatan emas Inter Milan menyalip rival sekota, AC Milan di puncak klasemen. Pasalnya, AC Milan hanya unggul satu poin setelah bermain imbang 2-2 melawan Salernitana.

Namun Edin Dzeko dkk. justru bermain seperti kehabisan tenaga. Pada menit ke-8, gawang Inter Milan sudah bobol lewat aksi Giacomo Raspadori.

Sassuolo kemudian menambah keunggulan di menit 26. Kali ini, giliran Gianluca Scamacca yang mencatatkan namanya di papan skor.

Inter Milan mencoba membalas di sisa waktu. Akan tetapi, pasukan Simone Inzaghi harus pulang dengan kepala tertunduk usai tak bisa menciptakan satu pun gol.

Kekalahan ini membuat Inter Milan masih berada di posisi kedua. Namun kini mereka terpaut dua poin dari AC Milan yang mengemas 56 poin.

Berikut hasil Liga Italia selengkapnya.

 

Hasil Liga Italia

ilustrasi logo liga italia
ilustrasi logo liga italia (Liputan6.com/Abdillah)

Sabtu 19 Februari 2022

Juventus 1-1 Torino

Sampdoria 2-0 Empoli

 

Minggu 20 Februari 2022

Sampdoria 2-0 Empoli

Roma 2-2 Hellas Verona

Salernitana 2-2 AC Milan

 

Senin 21 Februari 2022

Inter Milan 0-2 Sassuolo

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya