Liputan6.com, Jakarta- Manchester United menjaga asa ke Liga Champions musim depan. MU menang telak 3-0 atas tamunya Brentford pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (3/5/2022) dini hari WIB.
Dengan tambahan tiga angka ini, MU memang tetap di posisi enam. Mereka tertinggal lima poin dari peringkat empat Arsenal dan tiga poin dari posisi lima Tottenham Hotspur. Brentford sendiri berada di urutan 14 dengan 40 angka.
Baca Juga
Hasil Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth: Petir Menyambar 2 Kali di Old Trafford, Setan Merah Kembali Malu
Hasil Liga Inggris Aston Villa vs Manchester City: Tumbang 1-2, Keruntuhan Pasukan Pep Guardiola Berlanjut
Hasil Liga Inggris: 10 Orang Liverpool Ditahan Fulham, Arsenal Gagal Memanfaatkan
Main di kandang sendiri, MU memulai laga dengan sangat baik. Setan Merah cuma butuh sembilan menit saja untuk membuka keunggulan. Bruno Fernandes mampu menyelesaikan umpan tarik dari Anthony Elanga.
Advertisement
Brentford berusaha membalas gol cepat ini. Gelandang Christian Eriksen hampir menyamakan skor. Tendangan Eriksen masih bisa diamankan kiper David de Gea di menit 10.
Tim tamu kembali mendapat peluang di menit 32. Kali ini lewat sundulan Ivan Toney yang dengan mudah dibendung oleh De Gea.
Dua menit sebelum jeda, MU mencetak gol lagi lewat Ronaldo. Namun VAR memutuskan gol ini tidak sah karena Ronaldo dalam posisi off-side daat meneruskan umpan Juan Mata. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.
Babak Kedua
MU akhirnya bisa menggandakan skor pada menit 60 melalui eksekusi penalti Ronaldo. Hadiah penalti diberikan setelah Ronaldo sendiri dilanggar oleh Rico Henry.
Brentford kembali mendapat peluang emas melalui Bryan Mbeumo yang melepaskan sundulan. Lagi-lagi De Gea masih bisa menyelamatkan gawang MU.
Setan Merah menambah gol lagi di menit 72. Kali ini bek Raphael Varane ikut mencatatkan namanya di papan skor. Varane menerskan umpan sepak pojok dari Alex Telles. Skor 3-0 bertahan sampai peluit panjang ditiup wasit.
Advertisement
Susunan Pemain
MU: De Gea; Dalot, Lindelöf, Varane, Telles; McTominay, Matic (Fred 71'); Mata (Jones 75'), Fernandes, Elanga (Cavani 75'); Ronaldo.
Brentford: Raya; Ajer, Roerslev, Jansson; Sørensen, Janelt (Dasilva 71'), Nørgaard (Jensen 71'), Eriksen, Henry; Mbeumo (Wissa 76'), Toney.