Liputan6.com, Bangkok - Tim bulu tangkis putri Korea Selatan melengserkan juara bertahan China dari takhta untuk menjuarai Piala Uber 2022. Korsel bangkit dari ketertinggalan dua kali untuk menang 3-2Â di Impact Arena, Sabtu (14/5/2022).Â
Ini adalah gelar kedua Korsel sepanjang sejarah Uber Cup, mengulang kesuksesan 2010. Sementara China masih tercatat sebagai negara tersukses belum tergoyahkan lewat raihan 15 titel.Â
China sebenarnya membuka jalan untuk kembali berjaya. Mereka memimpin dua kali melalui kemenangan tunggal Chen Yufei dan He Bingjiao. Namun, Korea Selatan menyamakan skor lewat ganda Lee So-hee/Shin Seung-chan dan Kim Hye-jeong/Kong Hee-yong.Â
Advertisement
Pada laga penentu, Sim Yu-jin dan Wang Zhiyi terlibat duel sengit hingga rubber. Namun, Wang kemudian mengalami cedera kelingking. Kondisi tersebut mempersulit perjuangannya mempersembahkan angka bagi Negeri Tirai Bambu.Â
Korsel pun berpesta setelah tujuh kali ditaklukkan China pada laga puncak Piala Uber.
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Hasil Lengkap Final
Tunggal 1
An Se-young vs Chen Yufei: 21-17, 15-21, 20-22
Â
Ganda 1
Lee So-hee/Shin Seung-chan vs Chen Qingchen/Jia Yifan: 12-21, 21-18, 21-18
Â
Tunggal 2
Kim Ga-eun vs He Bingjiao: 12-21, 13-21
Â
Ganda 2
Kim Hye-jeong/Kong Hee-yong vs Huang Dongping/Li Wenmei: 22-20, 21-17
Â
Tunggal 3
Sim Yu-jin vs Wang Zhiyi: 28-26, 18-21, 21-8
Advertisement
Daftar Lengkap Juara
China: 15 (1984, 1986, 1988, 1990, 1992, 1998, 2000, 2002, 2004, 2006, 2008, 2012, 2014, 2016, 2020)
Jepang: 6 (1966, 1969, 1972, 1978, 1981, 2018)
Indonesia: 3 (1975, 1994, 1996)
Amerika Serikat: 3 (1957, 1960, 1963)
Korea Selatan:Â 2 (2010, 2022)