Top 3 Berita Bola: MU Sudah Temukan Pengganti Cristiano Ronaldo, Bukan Gakpo

Berita tentang MU sudah menemukan pengganti Cristiano Ronaldo menjadi yang terpopuler di kanal Bola Liputan6.com dalam 24 jam terakhir.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 18 Des 2022, 11:00 WIB
Diterbitkan 18 Des 2022, 11:00 WIB
ilustrasi logo manchester united
ilustrasi logo manchester united (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United dikabarkan sudah menemukan sosok yang cocok menggantikan Cristiano Ronaldo. Setan Merah akan mencoba mendatangkannya di jendela transfer musim dingin Januari 2023.

Seperti diketahui, MU butuh kehadiran striker baru karena telah memecat Cristiano Ronaldo sesaat sebelum Piala Dunia 2022 dimulai. Superstar Portugal itu diputus kontraknya lebih awal setelah melakukan wawancara kontroversial dengan Piers Morgan.

Manajer MU Erik ten Hag pun membutuhkan tambahan pemain depan baru. Awalnya juara Liga Inggris 20 kali itu terus dikaitkan dengan pemain Belanda Cody Gakpo dari PSV Eindhoven.

Menyadari butuh seorang goal getter, MU dilaporkan Corriere dello Sport pada pertengahan Desember 2022 kini sudah memutuskan untuk fokus mengejar Dusan Vlahovic. Penyerang berusia 22 tahun tersebut kini berstatus sebagai pemain Juventus.

Vlahovic bakal diprioritaskan untuk direkrut pada awal tahun depan ketimbang Gakpo. Man Utd diklaim akan melakukan usaha serius untuk membajak pemain asal Serbia tersebut.

Berita tentang MU sudah menemukan pengganti Cristiano Ronaldo menjadi yang terpopuler di kanal Bola Liputan6.com dalam 24 jam terakhir.

Berikut top 3 berita Bola:

 

1. Bukan Gakpo, MU Sudah Temukan Sosok Tepat Pengganti Cristiano Ronaldo

Erik ten Hag - Manchester United - MU - 6 Oktober 2022
Manajer Manchester United atau MU Erik ten Hag. (AFP)

Manchester United dilaporkan sudah menemukan sosok penyerang yang cocok menggantikan Cristiano Ronaldo. MU akan mencoba mendatangkannya di bursa transfer paruh kedua yang dibuka Januari 2023.

Seperti diketahui, MU butuh kehadiran striker baru karena telah memecat Cristiano Ronaldo sesaat sebelum Piala Dunia 2022 dimulai. Ronaldo diputus kontraknya lebih awal setelah melakukan wawancara kontroversial dengan Piers Morgan.

Manajer Erik ten Hag pun membutuhkan tambahan pemain depan baru saat bursa transfer dibuka lagi. Awalnya MU terus dikaitkan dengan pemain Belanda Cody Gakpo dari PSV Eindhoven.

Menyadari butuh seorang goal getter, MU dilaporkan Corriere dello Sport pada pertengahan Desember 2022 kini sudah memutuskan untuk fokus mengejar penyerang Juventus Dusan Vlahovic.

Baca selengkapnya di sini

 

2. Pogba Dilarang Hadiri Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Kenapa?

Paul Pogba dan Kylian Mbappe.
Pogba dan Mbappe merayakan kesuksesan Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018. (AP/Matthias Schrader)

Gelandang Paul Pogba dikabarkan tidak jadi menghadiri final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis pada 18 Desember nanti. Pogba mendapat larangan menyaksikan dan memberikan dukungan langsung kepada rekan-rekan senegaranya di Prancis.

Pogba merupakan pemain andalan Prancis saat menjadi juara Piala Dunia 2018. Namun pada putaran final Piala Dunia 2022, Pogba terpaksa tak bisa membela Prancis di Qatar karena mengalami cedera lutut parah.

Menurut laporan Mirror pada Jumat (16/12/2022), penyebab Pogba batal datang karena adanya larangan dari Juventus. Raksasa Italia itu meminta Pogba tidak pergi ke Qatar dan tetap berada di Turin untuk melanjutkan proses pemulihan cedera.

Juventus tidak mau mengambil risiko mengingat proses pemulihan cedera Pogba sudah molor dari perkiraan awal.

Baca selengkapnya di sini

 

3. Dipimpin Cristiano Ronaldo, Skuad Portugal Terbelah Soal Pemecatan Fernando Santos

Foto: Dipaksa Main dan Tampil Bapuk Lawan Spanyol, Cristiano Ronaldo Gagal Bawa Portugal ke Semifinal UEFA Nations League
Namun pelatih Portugal, Fernando Santos tetap menurunkan skuad terbaik termasuk Cristiano Ronaldo yang sebenarnya masih mengalami bengkak di mata kanannya akibat cedera saat menang 4-0 atas Republik Ceska tiga hari sebelumnya. (AP/Rui Vieira)

Skuad Portugal dikabarkan terbelah dengan pemecatan pelatih Fernando Santos usai kegagalan di Piala Dunia 2022. Dipimpin Cristiano Ronaldo, ada sembilan pemain lain yang diduga senang dengan didepaknya Santos.

Federasi Sepak Bola Portugal memutuskan memberhentikan Santos pada Kamis (15/12/2022) setelah Ronaldo dan kolega terhenti di perempat final. Portugal secara mengejutkan disingkirkan oleh tim kuda hitam Maroko.

Santos dipecat diduga juga dikarenakan keputusan beraninya mencadangkan Cristiano Ronaldo mulai babak 16 besar Piala Dunia 2022. Hubungan Santos dan Ronaldo di Piala Dunia Qatar memang tak harmonis.

Usai Fernando Santos dipecat, Ronaldo diam seribu bahasa. Di media sosialnya, eks pemain Juventus itu sama sekali tidak memberikan penghormatan atau ucapan perpisahan kepada Santos.

Baca berita selengkapnya di sini.

 

Infografis transfer MU - November 2021
Infografis transfer MU. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya