Liputan6.com, Jakarta- Petenis Swedia Leo Borg sukses mewujudkan ambisinya menjadi juara di turnamen tenis BNI-MedcoEnergi International Tennis M25K. Borg baru bisa menjadi juara seri kedua turnamen tenis yang berlangsung di Jakarta itu.
Borg sudah ikut BNI-MedcoEnergi International Tennis M25K sejak seri pertama. Namun pemuda 19 tahun itu menelan pil pahit pada seri pertama dimana dirinya sudah tersingkir di babak pertama.
Putra legenda tenis dunia Bjorn Borg itu bangkit di seri kedua. Pada partai final, Borg menghadapi wakil Korea Selatan, Jua Moon-Lee. Borg tampil begitu impresif untuk mengalahkan lawannya dengan straight set.
Advertisement
Pola permainan yang mirip saat menumbangkan unggulan ke-6 Yanki Erel di semifinal, kembali di di tunjukkan Leo Borg di set pertama melalui variasi planning game yang sangat efektif dari game ke game berikutnya.
Melalui kick serve dan juga akurasi groundstrokenya yang presisi, meski sempat mendapatkan tekanan Borg mampu meredamnya bahkan membreak servis Moon Lee yang membuatnya unggul 6-4.
Berusaha bangkit dari keterpurukkan petenis Korea Selatan yang berusia 29 ini mencoba meresponsnya dengan meningkatkan tekanan dengan berani maju ke net. Hasilnya Moon-lee berhasil menahan laju perolehan angka dari lawanya hingga skor sama kuat 5-5 di set kedua.
Konsistensi Borg
Namun performa Borg yang begitu konsisten, lebih bugar dan usia yang jauh lebih muda 10 tahun, petenis Swedia mampu memanfaatkan kelebihannya tersebut sukses merebut 2 game tersisa dan mengakhiri laga final dengan skor akhir 7-5, untuk keluar sebagai juara.
Alhasil dengan raihan gelar pada BNI-MedcoEnergi International Tennis M25K seri kedua ini, Leo Borg yang berperingkat 524 dunia ini berhak atas hadiah uang 3.600 dollar Amerika Serikat , sedangkan Jua Moon-lee yang tampil sebagai runner-up, memperoleh prize money 2.120 dollar.
Advertisement
Seri III
Selanjutnya usai gelaran seri kedua, turnamen BNI-MedcoEnergi International Tennis M25K kembali berlanjut ke seri ketiga, yang digulirkan mulai 23 hingga 30 April mendatang di lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence Jakarta.
Pada seri ketiga BNI-MedcoEnergi International Tennis M25K, tuan rumah Indonesia akan kembali memfasilitasi 4 pemainnya dengan wildcard yang bakal di isi oleh Christhoper Rungkat, Nathan Barki, David Agung serta Anthony Susanto yang otomatis masuk babak utama.
Sementara itu finalis seri pertama Muhamad Rifqi Fitriadi yang sempat absen di seri kedua akibat sakit flu, kembali bakal tampil di maindraw berkat prestasinya sehingga memperoleh special exempt sehingga langsung bertanding ke maindraw bersama keempat rekannya.