Klasemen Medali SEA Games 2023: Indonesia Rebut 74 Emas, Posisi 3 Masih Ditempel Kamboja

Indonesia sudah merebut 74 emas dan berpotensi untuk bertambah lagi dari cabor sepak bola lewat Timnas Indonesia U-22 dan bulu tangkis yang akan melangsungkan laga final.

oleh Defri Saefullah diperbarui 16 Mei 2023, 08:29 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2023, 08:29 WIB
SEA Games 2023: Timnas Indonesia U-22 vs Kamboja
Indonesia berpeluang untuk menambah pundi emas SEA Games 2023 lewat sepak bola dimana Timnas Indonesia U-22 bakal menghadapi Thailand di laga final (Bola.com/Abdul Aziz)

Liputan6.com, Jakarta Kontingen Indonesia masih berada di peringkat tiga klasemen SEA Games 2023. Berdasarkan situs resmi SEA Games 2023 per Selasa (16/5/2023) pukul 08.15 WIB, Indonesia sudah mengantongi total 236 medali.

Indonesia meraih 74 emas, 67 perak dan 95 perunggu pada SEA Games 2023. Masih ada potensi medali lainnya dari cabor Bulu Tangkis dan sepak bola.

Sorotan akan tertuju ke Olympic Stadium. Timnas sepak bola bakal menghadapi Thailand dalam usaha mengakhiri paceklik emas selama 32 tahun.

Sebagai informasi, keberhasilan Timnas Indonesia U-22 melangkah ke partai final cabang olahraga sepak bola diperoleh usai melalui pertandingan dramatis melawan Vietnam.

Garuda Nusantara di bawah asuhan Indra Sjafri unggul 3-2 dari The Golden Star dalam duel semifinal yang dihelat pada Sabtu (13/5/2023). Sementara Tim Gajah Perang menyusul Merah Putih setelah menaklukkan Myanmar lewat tiga gol tanpa balas.

Laga kali ini menjadi partai ulangan final SEA Games edisi terdahulu. Seperti diketahui, Indonesia sudah beberapa kali menghadapi Thailand di duel pemungkas. Namun, hanya SEA Games edisi 1991 yang berhasil dimenangkan oleh Merah Putih.

 

Peluang 4 Emas dari Bulu Tangkis SEA Games

SEA Games 2023: Bulu Tangkis: Final Beregu Putra: Indonesia vs Malaysia
Selebrasi tim bulu tangkis beregu putra Indonesia sambil membentangkan jersey almarhum Syabda Perkasa Belawa setelah mengalahkan Malaysia pada laga final bulu tangkis beregu putra SEA Games 2023 di Morodok Techo National Stadium Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (11/5/2023). Tim bulu tangkis Indonesia merebut medali emas setelah menang 3-1 atas Malaysia. (Bola.com/Abdul Aziz)

 

Kans emas lain hadir di cabang olahraga bulu tangkis. Kontingen Merah Putih sudah mengamankan gelar juara di duna nomor dengan maksimal membawa pulang empat emas.

Podium tertinggi SEA Games 2023 di Morodok Techo Badminton Hall, Selasa (16/5/2023), bakal jadi milik Tanah Air karena tercipta all-Indonesian final di dua nomor.

Chico Aura Dwi Wardoyo dan Christian Adinata bermain di tunggal putra dengan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menghadapi Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose di ganda putri.

Sayang skenario serupa tidak tercipta di ganda putra dengan tumbangnya unggulan pertama Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana pada semifinal. Namun, masih ada Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Duo tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi dan Ester Nurumi Tri Wardoyo juga terhenti di babak empat besar. Namun, kans emas masih berpeluang hadir di ganda campuran melalui ungggulan pertama Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

"Kami coba bermain enjoy dan tidak memikirkan partai final. Kami mau menampilkan yang terbaik, kami mau memberikan yang terbaik untuk Indonesia," ungkap Rehan.

Rangkaian final bulu tangkis SEA Games 2023 akan dimulai pukul 12.00 WIB.

Update Medali SEA Games 2023

Rahmat Erwin Abdullah
Atlet angkat besi Indonesia, Rahmat Erwin Abdullah mempersembahkan medali emas nomor 73 kg sekaligus memecahkan rekor SEA Games atas namanya. (Bola.com/Ikhwan Yanuar Harun)
Rank Negara  Emas  Perak  Perunggu  Total 
1. Vietnam 123 100 98 321
2.  Thailand 94 76 95 265
3.  Indonesia 74 67 95 236
4.  Kamboja 71 68 113 252
5.  Filipina 51 77 103 231
6.  Singapura 45 38 57 140
7.  Malaysia 30 42 85 157
8.  Myanmar 20 20 64 104
9.  Laos 6 20  57 83
10. Brunei 2 1 6 9
11. Timor Leste 0 0 8 8
 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya