Sedang Berlangsung Live Streaming Newcastle United vs Arsenal di Vidio

Laga Newcastle United vs Arsenal pada pekan ke-11 Liga Inggris akan dimainkan di St. James' Park, Minggu (5/11/2023) pukul 00:30 WIB, dan bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 05 Nov 2023, 00:30 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2023, 00:30 WIB
Hasil Liga Inggris: Arsenal Bungkam Tuan Rumah Newcastle United
Arsenal akan menghadapi Newcastle United pada pekan ke-11 Liga Inggris akan berlangsung di St. James' Park, Minggu (5/11/2023) pukul 00:30 WIB. (AP Photo/Jon Super)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Liga Inggris menghadirkan duel Newcastle United vs Arsenal pada pekan ke-11. Laga ini akan dimainkan di St. James' Park, Minggu (5/11/2023) pukul 00:30 WIB, dan bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.

Newcastle United saat ini di posisi keenam klasemen dan cukup tidak konsisten musim ini. Tim racikan Eddie Hoewe ini baru saja mengalahkan Manchester Uniter pada babak keempat Carabao Cup dan akan percaya diri menjelang pertandingan ini.

Sementara Arsenal di peringkat kedua klasemen dan tampil impresif sejauh musim ini. Tetapi, pasukan Mikel Arteta secara mengejutkan dikalahkan West Ham United di Carabao Cup dan harus bekerja keras untuk bangkit kembali.

Arsenal memiliki rekor bagus melawan Newcastle United, yaitu memenangkan 84 dari 191 pertandingan yang dimainkan antara kedua tim. Sementara The Magpies mencatatkan 68 kemenangan.

Selain itu, The Gunners juga memenangkan total 12 pertandingan tandang melawan Newcastle United di Liga Inggris. Hanya Manchester United yang memiliki rekor lebih baik di St. James' Park dalam kompetisi tersebut.

Sementara itu, Newcastle United hanya memenangkan satu dari 10 laga terakhir menghadapi Arsenal di Liga Inggris. Bahkan, gagal mencetak gol dalam delapan pertandingan tersebut.

Newcastle United dalam kondisi pincang jelang laga ini. Tuan rumah tidak akan diperkuat tujuh pemain karena cedera. Mereka ialah Harvey Barnes, Alexander Isak, Jacob Murphy, Sandro Tonali, Sven Botman, Elliot Anderson, dan Matt Targett.

Sementara Arsenal juga tidak bisa memainkan Jurrien Timber, Thomas Partey, Gabriel Jesus, dan Emile Smith Rowe karena masalah cedera.

Dapatkan link live streaming Newcastle United vs Arsenal pada halaman berikutnya.

 

Head to head Newcastle United vs Arsenal

Hasil Liga Inggris: Arsenal Bungkam Tuan Rumah Newcastle United
Gol Arsenal dicetak oleh Martin Odegaard (14') dan gol bunuh diri pemain Newcastle United, Fabian Schar (71'). (AP Photo/Jon Super)... Selengkapnya

07-05-2023, Newcastle United 0-2 Arsenal

03-01-2023, Arsenal 0-0 Newcastle United

16-05-2022, Newcastle United 2-0 Arsenal

27-11-2021, Arsenal 2-0 Newcastle United

02-05-2021, Newcastle United 0-2 Arsenal

 

5 Pertandingan Terakhir Newcastle United

08-10-2023, West Ham United 2-2 Newcastle United

21-10-2023, Newcastle United 4-0 Crystal Palace

26-10-2023, Newcastle United 0-1 Borussia Dortmund

28-10-2023, Wolverhampton Wanderers 2-2 Newcastle United

02-11-2023, Manchester United 0-3 Newcastle United

 

5 Pertandingan Terakhir Arsenal

08-10-2023, Arsenal 1-0 Manchester City

21-10-2023, Chelsea 2-2 Arsenal

25-10-2023, Sevilla 1-2 Arsenal

28-10-2023, Arsenal 5-0 Sheffield United

02-11-2023, West Ham United 3-1 Arsenal

 

Perkiraan Susunan Pemain Newcastle United vs Arsenal

Bukayo Saka - Arsenal - Liga Inggris
Gelandang Arsenal Bukayo Saka. (HENRY NICHOLLS / AFP)... Selengkapnya

Newcastle United (4-3-3): Nick Pope; Kieran Trippier, Fabian Schar, Jamaal Lascelles, Dan Burn; Joelinton, Bruno Guimaraes, Sean Longstaff; Miguel Almiron, Callum Wilson, Anthony Gordon

Arsenal (4-3-3): David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaar, Jorginho, Declan Rice; Bukayo Saka, Eddie Nketiah, Gabriel Martinelli

Link Live Streaming Newcastle United vs Arsenal

Hasil Liga Inggris: Arsenal Bungkam Tuan Rumah Newcastle United
Newcastle United akan menjamu Arsenal pada pekan ke-11 Liga Inggris di St. James' Park, Minggu (5/11/2023) pukul 00:30 WIB. (AP Photo/Jon Super)... Selengkapnya

Anda bisa menyaksikan live streaming Newcastle United vs Arsenal pada pertandingan Liga Inggris dengan klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya