Prediksi Timnas Indonesia U-20 vs Thailand: Garuda Muda Terapkan Ilmu Padi

Timnas Indonesia U-20 melakoni laga kedua Seoul Earth On Us Cup 2024 melawan Thailand di Mokdong Stadium, Jumat (30/8/2024) pukul 14.00 WIB. Pertandingan bisa disaksikan langsung melalui Indosiar atau Vidio.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 30 Agu 2024, 06:00 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2024, 06:00 WIB
Foto: Comeback Sempurna Timnas Indonesia U-19, Permalukan Argentina U-19 di Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024
Timnas Indonesia U-20 menghadapi Thailand pada lanjutan Seoul Earth On Us Cup 2024. (Dok. PSSI)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-20 melakoni laga kedua Seoul Earth On Us Cup 2024 melawan Thailand di Mokdong Stadium, Jumat (30/8/2024) pukul 14.00 WIB. Pertandingan bisa disaksikan langsung melalui Indosiar atau Vidio.

Pasukan Indra Sjafri membuat kejutan besar dengan membekuk Argentina 2-1 pada pertandingan pertama. Hasil tersebut membuat timnas U-20 Indonesia memiliki poin sama seperti Korea Selatan yang menghajar Thailand 4-1.

Dalam euforia tinggi, Indra Sjafri memberi pesan kepada anak asuhnya. Dia meminta Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan menerapkan ilmu padi sehingga tidak jemawa.

"Alhamdulillah hasil positif di laga perdana turnamen ini, apalagi lawan Argentina. Kemenangan kemarin harus disikapi dengan wajar. Jangan jemawa, jangan sombong. Tetap pakai ilmu padi. Semakin berisi, semakin merunduk," kata Indra Sjafri dilansir situs resmi federasi.

"Yang penting respon kita setelah kemenangan kemarin harus menjadi motivasi untuk kita bekerja lebih baik, untuk mencapai cita-cita kita, timnas U-20 lolos untuk kualifikasi (Piala Asia U-20) dan lolos ke Piala Dunia (U-20)," tambahnya.

Lihat perkiraan pemain, rekor pertemuan, dan dapatkan link live streaming Indonesia U20 vs Thailand U20 di halaman berikut:

Perkiraan Pemain dan Rekor Pertemuan Indonesia U20 vs Thailand U20

Foto: Comeback Sempurna Timnas Indonesia U-19, Permalukan Argentina U-19 di Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-19, Maouri Ananda (kiri) setelah mencetak gol kedua ke gawang Argentina U-19 lewat eksekusi penalti pada laga pertama Turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024 di Stadion Mokdong, Seoul, Korea Selatan, Rabu (28/8/2024). (Dok. PSSI)

Indonesia (3-4-3): Ikram Algiffari; Kadek Arel, Muhammad Alfarezzi Buffon, Iqbal Gwijangge; Meshaal Hamzah, Figo Dennis, Toni Firmansyah, Dony Tri Pamungkas; Camara Ousmane Meiket, Riski Afrisal, Arlyansyah Abdulmanan

Thailand (4-4-2): Kittipong Bunmak; Wannayawut Nuchkrasae, Jiraphon Saelew, Phakhawat Taengaksorn, Chetsapat Kuanthanom; Dusadee Buranajuthanoon, Siranai Phosri, Pariphon Wongsa, Thanakrit Chotmuangpak; Thanawut Phochai, Caelan Ryan

 

5 Pertemuan Terakhir:

29/07/2024: Thailand vs Indonesia 0-1

06/07/2022: Indonesia vs Thailand 0-0

14/07/2018: Thailand vs Indonesia 1-2

09/07/2018: Indonesia vs Thailand 1-2

14/09/2016: Indonesia vs Thailand 2-3

5 Pertandingan Terakhir Indonesia:

28/08/2024: Argentina vs Indonesia 1-2

29/07/2024: Thailand vs Indonesia 0-1

27/07/2024: Indonesia vs Malaysia 1-0

23/07/2024: Indonesia vs Timor Leste 6-2

20/07/2024: Kamboja vs Indonesia 0-2

5 Pertandingan Terakhir Thailand:

28/08/2024: Korea Selatan vs Thailand 4-1

29/07/2024: Thailand vs Indonesia 0-1

27/07/2024: Australia vs Thailand 0-1

25/07/2024: Malaysia vs Thailand 1-1

22/07/2024: Brunei vs Thailand 0-6

Link Live Streaming Indonesia U20 vs Thailand U20

Seoul Earth On Us Cup 2024 - Timnas Indonesia U-20 Vs Thailand - Duel Pemain: Kadek Arel dan Caelan Ryan
Seoul Earth On Us Cup 2024 - Timnas Indonesia U-20 Vs Thailand - Duel Pemain: Kadek Arel dan Caelan Ryan (Bola.com/Adreanus Titus)

Link live streaming Indonesia U20 vs Thailand U20, klik di sini...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya