Ambisi Raikkonen, Susul Vettel dan Juara di GP Belgia

Saat ini, Raikkonen ada di posisi dua. Poinnya tertinggal 38 angka dari pemuncak klasemen, Sebastian Vettel.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 17 Agu 2013, 18:42 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2013, 18:42 WIB
raikonen-130817c.jpg

Kata menyerah sepertinya belum terukir dalam pikiran Kimi Raikkonen. Ia yang masih bertengger di posisi dua klasemen pembalap F1 musim ini, berambisi untuk terus memberikan perlawanan sengit pada Sebastian Vettel di sembilan sesi balapan terakhir.

Untuk sementara, Raikkonen berada di peringkat dua klasemen. Dari 10 kali balapan, ia telah mengumpulkan 134 poin. Raihannya tersebut memiliki selisih 38 angka dari Vettel yang bertengger di posisi puncak.

"Saya senang kembali di urutan kedua yang merupakan cara bagus untuk memasuki liburan musim panas. Di Hungaria, saya mampu menyelesaikan balapan di depan vettel, saya mencetak banyak poin lebih banyak darinya di sana. Untuk mengalahkan dia, kita harus memenangkan balapan dan jika kita tetap finis kedua seperti yang berkali-kali telah kita lakukan, maka itu tidak akan mungkin untuk memenangkan kejuaraan. Tapi Anda tak akan pernah tahu apa yang bakal terjadi," paparnya.

Selain mengomentari persaingannya dengan Vettel, Raikkonen juga menuturkan persiapannya jelang hadapi GP Belgia, 25 Agustus mendatang. Raikkonen yang kini sudah berusia 33 tahun menyebut mobilnya kini sudah dalam kondisi yang lebih baik.

"Sekarang kami memiliki ban yang sedikit berbeda, kami harus memahami persis bagaimana menggunakannya. kami membuat kemajuan di Budapest. Untuk menang, selalu lebih baik saat memulai dekat dengan bagian depan. Biasanya saya mencapai hasil yang baik di Belgia, tapi apa yang terjadi di sana sebelumnya tak akan membantu saya saat ini," pungkasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya