MotoGP Inggris yang dilangsungkan di Sirkuit Silverstone berhasil menyajikan balapan yang luar biasa seru. Dua pembalap dari tim yang berbeda, yakni Jorge Lorenzo dari Yamaha Factory Racing, dan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, bersaing untuk memperebutkan podium teratas.
Marquez yang berhasil meraih empat podium pertama di empat seri sebelumnya, akhirnya harus mengakui kelihaian Lorenzo di sirkuit sepanjang 5,900 km tersebut, dan terpaksa finis di posisi kedua. Namun, walau kalah di GP Inggris, Marquez masih berada di peringkat pertama dengan 233 poin.
Penampilan Marquez yang impresif di musim perdananya ternyata berhasil menarik perhatian banyak penonton. Buktinya, penonton yang datang ke Sirkuit Silverstone, Minggu (1/9/13) lalu, tercatat telah memecahkan rekor untuk jumlah penonton terbanyak di sepanjang sejarah MotoGP yang telah dimulai sejak 1949 tersebut.
Dalam balapan di seri tersebut, panitia mencatat apabila ada 73.456 tiket terjual untuk menyaksikan balapan yang sejauh ini dirasa paling seru. Sebelumnya, panitia lokal mencatat apabila ada 53.250 penonton saat sesi kualifikasi berlangsung, Sabtu (31/8/13), dan 32.300 penonton di sesi latihan, Jumat (30/8/13). Dengan demikian, maka total penonton yang datang ke Sirkuit Silverstone mencapai 150.006 penonton dalam tiga hari.
Direktur Manajer Sirkuit Silverstone, Richard Phillips, merasa puas karena para penonton dapat menyaksikan balapan yang hebat.
"Kami telah melihat rekor terpecahkan dalam tiga hari di Silverstone,. Kami juga puas karena balapan kali ini sangat sensasional," ujar Phillips kepada Northampton News.
"Scott Redding menyajikan penampilan yang fenomenal di Moto2, dan sangat luar biasa dapat melihat pembalap asal Inggris berada di podium teratas," lanjut Phillips.
"Balapan MotoGP pun berlangsung sangat seru ketika Lorenzo dan Marquez bersaing. Cuaca saat balapan juga sangat baik dan para pendukung kami memberikan semangat yang sangat luar biasa di sepanjang akhir pekan ini," pungkas Phillips. (bek)
Baca juga:
* Tiap 4 Menit Gaji Gareth Bale di Real Madrid Setara UMR Jakarta
* Daftar 10 Pemain Termahal Dunia
* Ini Dia Wanita Cantik di Balik Kesuksesan Bale
* Oezil Sampaikan Salam Perpisahan kepada Madridista
* Dapatkan Kaka, Milan "Menang" Banyak
* Di Menit Terakhir, MU Boyong Fellaini dari Everton
* Arsenal Dapatkan Mesut Oezil
Jumlah Penonton MotoGP Inggris Pecahkan Rekor
Direktur Manajer Sirkuit Silverstone, Richard Phillips, merasa puas karena para penonton dapat menyaksikan balapan yang hebat.
diperbarui 03 Sep 2013, 12:31 WIBDiterbitkan 03 Sep 2013, 12:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
UMP Jakarta 2025, Alami Kenaikan Hingga Rp329.379
Ratusan iPhone 16 dari Batam Dimusnahkan di Bandara Soekarno-Hatta
Bunker, Pamflet, dan Panduan: Negara Nordik dan Jerman Siapkan Warganya Hadapi Perang
Jangan Sepelekan, Ini 6 Bahaya Melewatkan Sarapan Pagi
Faktor Kekalahan PDIP di Kandang Banteng
30 November Memperingati Hari Apa? Kemerdekaan Barbados hingga Pengusiran Yahudi dari Negara-Negara Arab
Resep Nasi Kebuli Ayam yang Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah
Ashghar Azizi Siap Unjuk Gigi di Asian Esports Games, Bidik Gelar Juara eFootball Mobile!
Nilai Transaksi Kripto Indonesia Capai Rp 475,13 Triliun hingga Oktober 2024
Harga Emas Antam Terbaru, Simak Rinciannya di Sini!
VIDEO: Benarkah Nanas Dapat Memicu Keguguran pada Ibu Hamil? Ini Penjelasannya
Membongkar Rahasia 8 Makanan Ajaib, Kesehatan dalam Setiap Gigitan