Bernie Ecclestone: Dominasi Vettel Segera Berakhir

"Dominasinya akan berakhir, mungkin 2014. Kami akan memiliki kendaraan baru, mesin baru, dan peraturan baru," kata Bernie Ecclestone.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Sep 2013, 16:12 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2013, 16:12 WIB
vetel-130924b.jpg

Bernie Ecclestone memprediksi era dominasi Sebastian Vettel di lomba balap mobil Formula 1 tidak lama lagi akan berakhir. Menurut bos Formula 1 tersebut, perjalanan pembalap Red Bull itu dalam musim 2013 kelihatannya sudah mulai pudar, apalagi tahun depan.


"Dominasinya akan berakhir, mungkin 2014. Kami akan memiliki kendaraan baru, mesin baru, dan peraturan baru," kata Ecclestone kepada koran Bild seperti dikutip AFP, Rabu (25/9/13).

"Ini mungkin waktunya bagi Ferrari dan Mercedes untuk mengejar Vettel. Tahun depan mungkin bukan pebalap bagus yang akan menang, melainkan kendaraan bagus," tambahnya.

Ecclestone mengatakan, ia yakin sorakan terhadap Vettel dalam dua balapan lalu di Italia dan Singapura bukan ditujukan kepada dia sebagai personal, melainkan karena dominasi tim itu. Pembalap Jerman itu sudah memenangi tiga lomba Grand Prix serta tujuh lainnya untuk total musim ini, lebih dari separuh lomba.

Vettel saat ini memimpin klasemen sementara dengan poin 247. Ia unggul 60 dari pembalap Ferrari, Fernando Alonso, yang ada di peringkat kedua. Sementara dengan pembalap Mercedes, Lewis Hamilto, Vettel unggul 96 poin. Vettel pun berpeluang menjadi juara dunia Formula 1 untuk empat kali berturut-turut.

"Ia tidak memberi peluang kepada Fernando Alonso dan Lewis Hamilton. Ia pebalap dominan seperti (Ayrton) Senna atau (Michael) Schumacher pada periode tertentu," ucap Ecclestone.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya