Getafe Tundukan Levante, Malaga Imbangi Villareal

Sementara pertandingan lain di Stadion El Madrigal, tuan rumah Villarreal ditahan imbang tamunya Malaga 1-1.

oleh Ulul Azmi diperbarui 30 Nov 2013, 06:45 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2013, 06:45 WIB
getafe-levante-131130a.jpg
... Selengkapnya
Getafe berhasil memetik tiga poin saat menjamu Levante di Stadion Coliseum Alfonso Perez, dalam lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (30/11) dini hari WIB. Tuan rumah berhasil menang 1-0 berkat gol yang dilesatkan Pedro Leon di babak kedua.

Tampil di hadapan publiknya sendiri, Los Azulones langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit pertama. Alhasil, beberapa peluang berhasil diciptakan pasukan Oscar Gonzalez tersebut.

Akan tetapi, pertahan tim tamu cukup kokoh sehingga dapat mematahkan peluang yang dimiliki Getafe. Akibatnya hingga turun minum skor 0-0 tidak berubah.

Di babak kedua pertandingan berjalan berimbang. Bahkan Levante mampu mengancam gawang Getafe melalui kaki Jordi Xumetra pada menit ke-56. Beruntung sepakan El Zhar masih melebar ke kiri gawang Miguel Moya.

Pada menit ke-79, Getafe akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui kaki Leon. Sepakan kerasnya dari dalam kotak penalti gagal dibendung kiper Javi Jimenez dan mengubah papan skor menjadi 1-0 untuk Getafe.

Hasil ini bertahan hingga pertandingan usai. Berkat kemenangan ini, Getafe naik ke peringkat 6 dengan mengantongi 23 poin. Sedangkan Levante tetap berada di posisi ke=13 dengan koleksian 17 poin.

Sementara pertandingan lain di Stadion El Madrigal, tuan rumah Villarreal ditahan imbang tamunya Malaga 1-1. Gol Villareal diciptakan Bruno menit ke-32, sedangkan balasan Malaga tercipta pada menit 90+4 melalui tandukan Weligton.

Dengan demikian, Villareal tetap berada di peringkat ke-4 dengan 28 poin, sementara Malaga di posisi ke-14 dengan 14 poin. (lul)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya