Cek Fakta: Tidak Benar Relawan Gaza Asal Indonesia Muhammad Husein Meninggal pada 29 Oktober 2023

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 06 Nov 2023, 15:44 WIB
Diterbitkan 02 Nov 2023, 19:00 WIB
Tangkapan layar klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal
Penelusuran klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023

Liputan6.com, Jakarta - Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023, kabar tersebut salah satunya beredar lewat TikTok.

Klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023 menampilkan video yang menampilkan seseorang terdapat tulisan sebagai berikut.

"29/10/2023

BERITA DUKA

PESAN-PESAN TERAKHIR DARI MUHAMMAD HUSEIN

GAZA PALESTINA"

Benarkah klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

Penelusuran

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023, penelusuran mengarah pada artikel berjudul "INH Pastikan Kabar Meninggalnya “Muhammad Husein” Hoax" yang dimuat situs Inh.or.id, pada 2 November 2023.

Artikel situs Inh.or.id menyebutkan, Lembaga Kemanusiaan International Networking for Humanitarian (INH) memastikan kabar beredarnya informasi Muhamamd Husein aktivis kemanusiaan Indonesia di Jalur Gaza, Palestina meninggal dunia merupakan kabar bohong dan tidak bisa dipertanggung jawabkan.

“Alhamdulillah, kami pastikan kondisi Muhammad Husein aktivis kemanusiaan yang juga founder INH yang saat ini tengah berada di wilayah konflik Jalur Gaza, Palestina dipastikan dalam kondisi aman, sehat wal’afiat,” kata Luqmanul Hakiem, Presiden Direktur INH, di Bogor, Kamis (2/11/2023).

Menurutnya, INH dan Muhammad Husein secara intens terus mengabarkan informasi dan perkembangan terkait situasi dan kondisi terkini dari Jalur Gaza, baik memalui jaringan komunikasi Whatsapp maupun saluran komunikasi lainya.

“Jadi kalau ada informasi yang beredar di platform sosial media manapun tentang kabar duka tersebut, kami pastikan itu tidak benar dan fitnah. Kami berharap warganet, nitizen dan masyarakat umum lainya agar tidak  mempercayai informasi tersebut, karena itu sesat dan menyesatkan,” tegas Luqman.

Sumber:

https://inh.or.id/inh-pastikan-kabar-meninggalnya-muhamamd-husein-hoax/

 

 

 

 

Kesimpulan

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim Relawan Gaza asal Indonesia Muhammad Husein meninggal pada 29 Oktober 2023 telah diklarifikasi tidak benar.

Lembaga Kemanusiaan International Networking for Humanitarian (INH) memastikan kabar beredarnya informasi Muhamamd Husein aktivis kemanusiaan Indonesia di Jalur Gaza, Palestina meninggal dunia merupakan kabar bohong dan tidak bisa dipertanggung jawabkan.

 

Banner Cek Fakta - Klarifikasi
Banner Cek Fakta - Klarifikasi. (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya