8 Hal Paling Menjengkelkan di Facebook

Facebook, jejaring sosial milik Mark Zuckerberg ini memang sangat populer. Namun ada bebera hal yang menjengkelkan, Apa saja?

oleh Karmin Winarta diperbarui 08 Jan 2015, 09:07 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2015, 09:07 WIB
8 Hal Paling Menjengkelkan di Facebook
Facebook, jejaring sosial milik MMark Zuckerberg ini memang sangat populer. Namun ada bebera hal yang menjengkelkan, Apa saja?

Citizen6, Jakarta Era social media terus berkembang, makin hari  makin  banyak tools bermunculan. Namun masih banyak orang yang memilih berjejaring di facebook. Padahal sebenarnya ada banyak alasan kenapa kita tak menyukai aplikasi yang dikembangkan oleh Mark Zuckerberg ini.

Berikut 8 hal yang membuat kita tak nyaman ketika berjejaring memakai facebook

1.Terlalu terbuka

Aplikasi ini membolehkan semua orang yang berumur minimal 18 tahun bisa mendaftar dan menjadi membernya, sehingga di facebook member bisa menambahkan teman-teman dari range usia yang begitu lebar. Mulai dari teman yang seusia keponakan, saudara, bapak/ibu, kakek/nenek. Sehingga seorang member merasa “tidak aman” ketika harus memposting sesuatu yang tidak sesuai dengan usia teman kita tersebut.

2. Benarkah mereka teman?

Sosial media di Indonesia mudah tersebar luas, karena   orang Indonesia yang bermindset yang menganggap bahwa berteman itu banyak manfaatnya. Sehingga tiap orang berlomba-lomba untuk meng-add siapa saja yang di sarankan oleh Facebook. Akun-akun dengan foto (palsu) yang cantik dan ganteng juga mengundang member untuk mengajak berteman

3. Anonim

Di facebook terlalu banyak akun anonim yang tidak jelas juntrungnya. Akun-akun dengan nama-nama aneh seperti Chika Cayank Dya dan nama-nama alay lainnya sering sekali mengajak kita untuk menjadi temannya.

4.Tag Foto

Biasanya ini dilakukan oleh facebooker pemula. Kelompok ini sangat gemar men-tag foto-foto peristiwa yang baru saja dilewatkannya bersama teman-temannya.
Yang lebih parah, fasilitas tag ini dimanfaatkan oleh para penjual untuk menjajakan dagangannya di lapak orang. Ini tentu sangat mengganggu meskipun  facebook menyediakan feature “hide” dan “remove”.

2

8 Hal Paling Menjengkelkan di Facebook
Facebook, jejaring sosial milik MMark Zuckerberg ini memang sangat populer. Namun ada bebera hal yang menjengkelkan, Apa saja?


5. Dimasukkan ke group seenaknya

Beberapa facebooker pasti pernah mengalami tiba-tiba halamannya dibanjiri status dari sebuah grup atau page yang dianggap keren tanpa kita pernah bergabung di group tersebut. Ternyata hal ini disebabkan oleh ulah salah satu teman kita yang memasukkan nama kita ke kelompok tersebut.

Mungkin maksud teman kita baik, berbagi informasi yang menyenangkan. Namun bukankah kesenangan setiap orang juga berbeda?

6. Invite

Seberapa sering kalian memperoleh undangan untuk bergabung di sebuah grup, ajakan untuk bermain game tertentu? Jika “undangan” itu terus menerus setiap hari setiap minggu lama-lama bisa membuat bad mood kita.

7. Spam

Ini adalah musuh bersama. Spam ini biasanya dikirimkan oleh akun-akun member yang telah dihack, sehingga user bisa mengirimkan informasi bombastis dan berharap diklik. Padahal link tersebut adalah cara mereka untuk mencuri data yang kita punya.

8.Status

Memang, di halaman facebook kita bisa membuat status semau gue. Namun beberapa facebooker menuliskan status yang sifatnya terlalu personal atau hal-hal lain yang tidak pantas. Mereka yang melakukan ini biasanya kurang menyadari bahwa dia sedang “berbicara di tempat umum” yang bisa didengar oleh banyak orang.

Selain kontent yang tidak pas, cara menuliskannya juga membuat otak bekerja lebih keras dengan membuat singkatan-singkatan yang tidak lazim dan hanya dimengerti oleh dirinya sendiri:  mu’uph, muphs, maav, akyu, aq, akko, akkoh, aquwh  

***Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6?. Caranya bisa dibaca di sini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya