Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda pernah membayangkan berada di suatu tempat yang jauh dari keramaian kota dan polusi udara yang disebabkan manusia? Tidak ada hingar bingar kehidupan, telepon, televisi, internet.
Namun, mungkin saja Anda dapat menemukan kedamaian yang Anda inginkan di sana. Terlepas dari kenyataan bahwa planet Bumi kita sedang mengalami masalah karena ledakan jumlah penduduk, ternyata masih ada beberapa tempat yang sangat terpencil sampai-sampai kalian akan kesulitan menemukan tetangga jika tinggal di sana.
Terdapat suatu tempat yang bernama Point Nemo. Nama Point Nemo sendiri berasal dari bahasa Latin yang artinya "tidak ada siapa-siapa".
Advertisement
Tempat ini terletak di Samudera Pasifik yang luas, tepatnya 2.689 kilometer. Sesuai dengan arti dari Point Nemo sendiri, jarak yang sangat jauh ini menjadikan Point Nemo sebagai tempat paling terasing di bumi.
Di Point Nemo tidak ada pulau atau daratan. Jadi, orang yang ingin pergi ke tempat ini hanya bisa berada di atas perahu dan menikmati kesunyian.
Untuk pegi ke Point Nemo, paling tercepat yang bisa mencapai tempat ini biasanya sampai membutuhkan waktu 15 hari, 10 jam, dan 37 menit dengan menggunakan perahu.
Uniknya jika Anda ingin melakukan perjalanan ke sana jangan lupa untuk mencari hari yang tepat.
Karena, jika beruntung Anda bisa melihat lebih dekat para astronot di Stasiun Luar Angkasa Internasional di 400 km angkasa daripada manusia lain di bumi.
Jika Anda ingin merasakan kesunyian dan menemukan kedamaian, sepertinya Point Nemo adalah tempat yang pas, tidak ada salahnya jika berkunjung ke Point Nemo.
Penulis:
Wenti Ayu Apsari
Politeknik Negeri Jakarta
@wentiayu
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6