Liputan6.com, Jakarta - Tanggal 28 Oktober tiap tahunnya memang diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda. Tentunya momen ini tak hanya untuk mengenang apa yang pernah terjadi di masa lalu, namun juga harus memiliki makna dan manfaat yang dapat diambil para generasi muda.
Baca Juga
Advertisement
Beragam cara pun digunakan masyarakat untuk merayakan hari bersejarah bagi kaum muda ini, seperti upacara bendera dan acara positif lainnya yang meningkatkan rasa kesatuan dan persatuan.
Pantauan tim Citizen6-Liputan6.com, hingga kini lini masa Twitter diramaikan dengan berbagai ucapan Sumpah Pemuda dari warganet. Tak hanya dengan beragam twit, warganet juga meramaikan momen bersejarah ini dengan membuat beragam meme-meme lucu.
Warganet pun beraksi dengan memakai bermacam-macam objek untuk dijadikan meme-meme yang menggelitik. Terlihat, mereka juga mencantumkan kalimat nyeleneh, konyol hingga menyindir untuk meramaikan peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Penasaran seperti apa? Berikut meme-meme Sumpah Pemuda seperti merangkum dari berbagai sumber.