Komitmen Dukung Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045, Kemenkes Gandeng Binus University

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) menggelar acara seminar "Kemenkes Goes to Campus,"

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 01 Jul 2024, 18:38 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2024, 18:03 WIB
Komitmen Dukung Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045, Kemenkes Gandeng Binus University
dok: Binus University

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) menggelar acara seminar "Kemenkes Goes to Campus" di Auditorium Anggrek Campus BINUS University, pada Senin (1/7/2024).

Acara ini bertujuan untuk merekrut 8.607 talenta muda dalam upaya mewujudkan masyarakat sehat menuju Indonesia Emas 2045, sejalan dengan visi Kemenkes untuk menciptakan manusia yang sehat, produktif, mandiri, dan berkeadilan.

Selain itu, acara ini juga sejalan dengan visi dan misi BINUS University yang untuk membekali generasi muda agar dapat menggapai karier yang cemerlang dan mengurangi angka pengangguran saat ini.

“Terciptanya lingkungan bagus itu bukan hanya dari struktur bangunan dan fasilitasnya, justru yang terpenting adalah orang-orang di dalamnya, SDM yang berkualitas,” ujar Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin, di kampus BINUS University, Senin (1/7/2024).

Melalui acara ini, Kemenkes mencari berbagai ahli di bidang kesehatan seperti Ahli Gizi, Data Analyst, Public Relations/Social Media Strategist, Software/Database Engineer, Project Manager, hingga Auditor. Kesempatan ini terbuka lebar bagi Binusian yang bersemangat berkontribusi di sektor kesehatan Indonesia.

 

Komitmen dukung generasi muda

Komitmen Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenkes Gandeng Binus University
dok: Binus University

Sementara itu, Rektor BINUS University, Dr Nelly menyampaikan pihaknya sangat bangga berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan dalam acara ini, yang menunjukkan komitmennya untuk mendukung generasi muda Indonesia.

"BINUS University selalu berkomitmen untuk mendukung pengembangan generasi muda Indonesia, dan acara ini merupakan wujud nyata dari upaya kami untuk menciptakan generasi yang siap berkontribusi dalam sektor kesehatan," ucap Dr Nelly.

Lebih lanjut ia mengatakan, "Melalui kerjasama ini, kami berharap dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat danmewujudkan visi Indonesia Emas 2045."

 

Diharapkan bisa memotivasi generasi muda untuk aktif di sektor kesehatan

Acara ini tidak hanya dihadiri secara langsung oleh Binusian tetapi juga disiarkan secara live streaming ke kampus-kampus BINUS lainnya, menunjukkan komitmen BINUS dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Diharapkan, acara "Kemenkes Goes to Campus" dapat memotivasi generasi muda untuk aktif di sektor kesehatan demi mencapai visi Indonesia Emas 2045, menandai langkah nyata dalam membangun bangsa yang peduli terhadap kesehatan dan keadilan.

Infografis Journal Santo Suruh
Tingkat Pengangguran Terbuka Berdasarkan Tingkat Pendidikan pada Tahun 2021-2024. (Abdilah/Liputan6.com)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya