Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrowi akan mengevaluasi proses seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka). Beberapa aturan akan direvisi sehingga seleksi benar-benar dilakukan dengan baik.
"Evaluasi ke depan adalah seleksi harus benar-benar dijalankan dengan baik, teliti, detail mulai ditingkat kabupaten/kota, termasuk soal paspor," kata Imam di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (16/8/2016).
Imam menilai, ada hikmah di balik paspor WNA yang ditemukan pada Gloria Natapradja Hamel. Pihaknya mempertimbangkan program duta belia sebagai rangkaian dari program Paskibraka akan dihapus.
"Nah soal paspor ini ada hikmahnya. Program duta belia kan sebenarnya program tambahan ke depan paskibraka tidak boleh lagi program duta belia," ujar Imam.
Politikus PKB itu menjelaskan, program duta belia merupakan bonus atas kerja keras Paskibraka berlatih sebulan penuh di Jakarta meninggalkan keluarga. Mereka biasanya akan pergi ke beberapa negara sahabat, seperti Malaysia dan Brunei Darussalam.
"Soal lain juga. Kita akan selektif tidak boleh lagi ada faktor like and dislike ini murni karena kemampuan dan kehebatan," pungkas Imam.
Menpora Evaluasi Proses Seleksi Paskibraka
Imam menilai, ada hikmah di balik Paspor WNA yang ditemukan pada Gloria Natapradja Hamel.
Diperbarui 16 Agu 2016, 15:24 WIBDiterbitkan 16 Agu 2016, 15:24 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Instruksi Ketum PBNU Gus Yahya kepada GP Ansor, Singgung Soal NKRI
Jelang Akhir Pekan, Ganjil Genap Jakarta Diberlakukan di 26 Titik Hari Ini Jumat 25 April 2025
Cuaca Jabodetabek Jumat 25 April 2025: Waspada Potensi Hujan Ringan hingga Lebat Hari Ini
Kuasa Hukum Hasto: Sumber Uang Suap PAW DPR RI dari Harun Masiku
Diutus Prabowo, Jokowi Bertolak ke Vatikan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Menko Muhaimin: Kita Perlu Satu Kerangka Bersama dalam Pemberdayaan Masyarakat
Kemendagri Sebut 6 Daerah Usulkan Ubah Status Jadi Daerah Istimewa, Salah Satunya Solo
Lewat Surat, Sekjen PDIP Hasto Yakini Persidangan Dirinya adalah Peradilan Politik
Kanwil Kementerian HAM Gandeng PWNU Jakarta Tingkatkan Kesadaran HAM
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Nasib 157 WNI Terancam Eksekusi Mati di Negeri Orang