Serunya Nonton NKCTHI Bareng Teman Netra

Bioskop CGV FX Sudirman Jakarta Pusat pada 12 Januari terlihat ramai. Para penyandang tunanetra dari Yayasan Mitra Netra antusias menunggu film yang akan diputar.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 12 Jan 2020, 16:00 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2020, 16:00 WIB
Nonton NKCTHI Bareng Teman Netra
40 teman netra dan 40 relawan bisik nonton bareng NKCTHI di FX Sudirman Jakarta (12/01/2020).

Liputan6.com, Jakarta Bioskop CGV FX Sudirman Jakarta Pusat siang tadi, (12/1/2020), terlihat ramai. Kemeriahan ditenggarai para penyandang tunanetra dari Yayasan Mitra Netra yang terlihat antusias menunggu film yang akan diputar.

Kali ini, Kitabisa.com bekerjasama dengan Visinema dan CGV menggelar acara nonton bareng film 'Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini' atau NKCTHI. Nonton bareng digelar sebagai bentuk dukungan kepada teman netra agar mendapat akses seperti masyarakat pada umumnya.

"Ini kali kedua acara nonton bareng teman netra kami gelar bersama Visinema dan CGV. Antusiasmenya semakin meningkat. Semoga acara ini bisa meluas dilakukan oleh lebih banyak orang baik di luar sana," kata Fara Devana, Public Relations Kitabisa.com.

Sebanyak 40 orang teman netra dibantu oleh 40 orang pembisik yang membantu memberi informasi sepanjang film jadi peserta nonton bareng kali ini. Pembisik sendiri adalah orang-orang terpilih yang telah berdonasi untuk kegiatan teman netra melalui kitabisa.com atau Yayasan Mitra Netra.

Peran Pembisik

Peran pembisik sangat penting dalam acara nonton bareng. Karena, teman pembisik adalah sumber informasi bagi teman netra.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan pembisik untuk membuat teman netra merasa nyaman selama menonton film. Sebelum film dimulai, pembisik perlu bertanya ke teman netra mengenai informasi yang ingin diketahui dari sebuah film.

"Apakah penggambaran lokasinya, perawakan pemainnya, setting suasananya, atau hal lainnya," menurut salah satu panitia dari Kitabisa.com.

Sepanjang film, pembisik harus duduk di samping teman netra. Bahkan satu orang pembisik dapat membisiki dua teman netra sekaligus.

Guna kenyamanan penonton, pembisik diminta untuk menggambarkan bagian yang tanpa dialog saja. Sedang, pada bagian film berdialog, pembisik harus hening.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya