Kehilangan Satu Kaki Tak Menyurutkan Langkah Model Irlandia Utara Ikut Miss World

Bernadette Hagans, model yang mengalami amputasi kaki berhasil mengamankan posisinya di kompetisi final Miss Northern Ireland

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 03 Jun 2021, 12:00 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2021, 12:00 WIB
Tangkapan Layar Instagram Bernadette Hagans
Tangkapan Layar Instagram Bernadette Hagans

Liputan6.com, Jakarta Bernadette Hagans menjadi wanita penyandang amputasi pertama yang berhasil mendapatkan tempat dalam kualifikasi Miss World, setelah berhasil masuk ke kompetisi final Miss Northern Ireland.

"Saya sangat senang bisa lolos," kata wanita dengan disabilitas fisik berusia 25 tahun seperti dilansir dari Mirror pada Selasa (1/6/2021).

"Ini mengajarkan orang hanya karena seseorang terlihat berbeda, itu tidak berarti mereka berkekurangan," kata wanita asal West Belfast, Irlandia Utara itu. "Seseorang jauh lebih dari apa yang mereka lihat."

Dua setengah tahun yang lalu, kaki kanan Hagans harus diamputasi setelah didiagnosis menderita kanker sarkoma sinovial. Penyakit itu menyerang sendi dan tendonnya secara agresif, sehingga amputasi jadi cara satu-satunya menyelamatkan nyawa.

Sekitar setahun sebelum didiagnosis, Hagans sempat merasa kelelahan dan sakit. Dia menemukan adanya benjolan di kaki kanannya yang membesar. Dokter menemukan adanya tumor yang terjerat di saraf dan pembuluh darahnya.

Setelah operasi dan 10 hari di rumah sakit, Hagans lalu belajar berjalan mengenakan kaki palsu. Dia juga berlatih menggunakan sepatu hak tinggi.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

Berlatih Menggunakan Sepatu Hak

"Sebenarnya ada tombol di bagian prostetik saya yang menyesuaikannya untuk memakai sepatu dengan hak. Ini akan berguna di final Miss Northern Ireland," katanya.

Selain itu, Hagans juga menggunakan olahraga lari dengan kaki palsu dan berharap bisa mengikuti Paralimpiade.

Tidak hanya aktif di bidang model, Hagans juga aktif di bidang amal dan menjadi duta amal untuk Cancer Fund for Children, Young Lives vs Cancer, dan The Boom Foundation.

"Melalui pekerjaan amal saya bertemu banyak anak-anak penderita kanker dan melihat bagaimana mereka berjuang," katanya.

"Saya berharap ini akan menunjukkan kepada mereka bahwa saya bahagia setelah menderita kanker dan mereka juga bisa, dan mendorong mereka untuk tetap positif."

Jika lolos ke Miss World, Hagans mengatakan bahwa hal itu akan menunjukkan kepada orang-orang ada lebih banyak hal bagi seseorang ketimbang hanya memiliki disabilitas.

Miss Northern Ireland akan berlangsung pada September. Sementara Miss World akan diadakan di Puerto Rico pada bulan Desember.

Infografis 5 Khasiat Madu untuk Perawatan Kecantikan

Infografis 5 Khasiat Madu untuk Perawatan Kecantikan
Infografis 5 Khasiat Madu untuk Perawatan Kecantikan. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya