Wajah Terlihat Lelah, Siasati dengan Trik Makeup Ini

Berikut trik makeup yang bisa menyiasati wajah lelah agar terlihat lebih segar.

oleh Meita Fajriana diperbarui 19 Jul 2018, 06:00 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2018, 06:00 WIB
Halloween Sudah Dekat, Ini Inspirasi Makeup Seram Layak Coba
Inspirasi makeup ini bisa membuat Anda tampil seram sekaligus mengesankan saat Helloween. (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Saat Anda kurang tidur dan begadang sepanjang malam, wajah lelah dan malas tidak bisa ditutupi. Namun, Anda tetap harus tampil maksimal sebagai tuntutan dalam bekerja. Hal ini membuat Anda membutuhkan cara rahasia untuk menutupi wajah lelah Anda tersebut.

Seperti melansir dari situs Boldsky, Rabu (18/7/2018), berikut 6 trik makeup untuk sembunyikan wajah lelah Anda dengan sempurna.

1. Gunakan pelembap ekstra

Jika sebelumnya Anda hanya menggunakan pelembap secara tipis, namun tidak untuk Anda dalam keadaan wajah lelah. Anda membutuhkan pelembap ekstra. Gunakanlah lebih banyak dan usapkan merata. Jika dirasa masih kurang Anda dapat mengaplikasikannya secara berulang untuk menutupi kerutan pada wajah akibat kelelahan.

2. Pilih foundation yang Tepat

Ketika wajah Anda dalam keadaan lelah Anda dapat menggunakan foundation yang lebih lembut untuk menutupi pori-pori. Fokus pada penggunaan foundation merupakan langkah awal agar tampilan Anda lebih segar. Pilih juga warna yang sesuai dengan warna kulit wajah Anda agar penampilan maksimal.

 

Trik makeup sembunyikan wajah lelah

wanita cantik dengan makeup
wanita cantik dengan makeup (iStockphoto)... Selengkapnya

3. Gunakan concealer dengan benar

Anda akan menemukan daerah gelap pada bagian bawah mata ketika kekurangan waktu tidur. Jangan khawatir karena Anda dapat menyamarkan dengan menggunakan concealer dengan benar. Gunakan concealer dari bawah mati ke bagian tengah pipi Anda. Pastikan Anda meratakannya dengan sempurna. Trik ini dapat membuat penampilan lebih bercahaya dan penampilan yang natural.

4. Jangan lupakan blush on

Blush on membantu mewarnai wajah Agar jauh terlihat lebih hidup. Wajah lelah Anda akan disembunyikan dengan menggunakan blush on. Anda dapat menggunakan warna merah terang atau pink untuk hasil yang lebih sempurna.

 

Trik makeup sembunyikan wajah lelah

Menutupi lingkaran hitam di bawah mata dengan makeup
Berikut lima trik makeup yang dapat Anda lakukan untuk menutupi lingkaran hitam di bawah mata. (Foto: iStockphoto)... Selengkapnya

5. Gunakan lipstik warna natural

Menggunakan warna natural dapat membuat penampilan yang energik yaitu dengan sentuhan nuansa rosy dan warna gelap dan intens membuat penampilan Anda lebih berani dan tidak terlihat lelah.

6. Gunakan eyelighter warna terang

Anda dapat membuat mata Anda terlihat lebih tajam dan lebih besar dengan menggunakan eyeliner warna terang. Hindari menggunakan warna eyeliner gelap karena membuat Anda tampil dengan wajah lelah.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya