Liputan6.com, Albuquerque - Seorang istri meyakini ada kejanggalan dalam kematian suaminya yang disebutkan akibat serangan jantung. Ketika itu Caroline dan Jack Jordan dalam penerbangan dari Los Angeles, California ke Albuquerque, Mexico.
Dilansir Liputan6.com dari KOAT, Kamis (4/9/2014), Caroline berpikir bahwa bulu dada tebal sang suami yang menjadi penyebab kematiannya dalam pesawat Southwest Airlines. Ia menilai, petugas kala itu yang pertolongan pertama CPR (Cardiopulmonary resuscitation) tak maksimal.
Menurut Caroline, alat kejut jantung (defibrillator) di dalam pesawat itu tak digunakan petugas dengan alasan dada berbulu suaminya. "Awak pesawat mengatakan dada suamiku terlalu berbulu," ucap dia.
Menanggapi peristiwa itu, Dr. Barry Ramo mengatakan bahwa reaksi cepat terhadap keadaan darurat menjadi pmemang menjadi penentu antara hidup dan mati. Dan bulu dada jarang menjadi faktor penyebab tidak bekerjanya alat kejut jantung.
Sementara staf Ramo di Heart Institute mengatakan, dalam kotak obat biasanya disediakan alat cukur dan gunting yang biasa digunakan untuk mencukur rambut, menggunting pakaian dan perhiasan.
Namun menurut Caroline, semua sudah terlambat untuk suaminya yang tak bisa diselamatkan lagi.
Juru bicara Southwest Airlines mengatakan, perusahaan penerbangan itu sedang menyelidiki insiden tersebut. (Tnt)
Pasien Serangan Jantung Gagal Diselamatkan, Karena Dada Berbulu?
Caroline berpikir bahwa dada berbulu sang suami yang menjadi penyebab kematiannya dalam pesawat Southwest Airlines.
Diperbarui 05 Sep 2014, 01:17 WIBDiterbitkan 05 Sep 2014, 01:17 WIB
Foto Pilihan
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth
KPK Geledah Lokasi di Kalimantan Barat, Terkait Kasus Korupsi Baru
Ardhito Pramono Buka Konser Boyce Avenue di Jakarta dengan Tiga Lagu Hits