Liputan6.com, Paris - Badan penerbangan sipil Jerman menyatakan tidak tahu tentang masalah kesehatan mental kopilot Germanwings Andreas Lubitz. Lubitz diduga kuat menabrakkan pesawatnya ke Pegunungan Alpen, di Prancis, hingga menewaskan 150 orang di dalamnya.
Badan Penerbangan Federal menyatakan, mereka mengetahui Lubitz memiliki masalah mental 3 hari setelah kecelakaan. Demikian dilansir BBC, Senin (6/4/2015).
Germanwings menyatakan kepada Badan Penerbangan Federal bahwa Lubitz pernah mengalami depresi yang serius. Laporan media setempat menyebutkan, tim dokter di Lufthansa--perusahaan yang memiliki Germanwings--tidak memerintahkan mengevaluasi kesehatan mental menyusul diagnosis terhadap Lubitz pada 2009.
Evaluasi tidak diambil meski gangguan mental Lubitz tersebut ada dalam catatan berkas para pilot Germanwings. Dalam perkembangan lain, pihak berwenang di Prancis menghentikan pencarian terhadap para korban di Pegunungan Alpen.
Para pejabat Prancis mengatakan, fokus mereka sekarang adalah mengidentifikasi DNA para korban yang ditemukan. Mereka juga mengatakan akan mengangkat puing-puing yang berserakan di lokasi jatuhnya pesawat.
Kecelakaan Germanwings terjadi di Pegunungan Alpen, Prancis pada 24 Maret 2015. Sebanyak 150 orang di dalamnya dinyatakan meninggal. Pencarian korban kecelakaan pesawat Germanwings akhirnya dihentikan pada 5 April. Diduga kuat, kopilot Andreas Lubitz sengaja menabrakan pesawatnya. (Rmn)
Jerman 'Tak Tahu' Kondisi Mental Kopilot Germanwings Bermasalah
Kopilot Germanwings Andreas Lubitz didiagnosis mengalami masalah mental pada 2009.
diperbarui 06 Apr 2015, 06:39 WIBDiterbitkan 06 Apr 2015, 06:39 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Kocak Banser dan Gus Dur di Bandara Abdurrahman Saleh Malang, Bisa Kebalik-balik Gitu Ya..
Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh versi The Straits Times
Kasus HMPV Merebak di China, Kemenkes RI Ingatkan Langkah Pencegahan
8 Rekomendasi Oleh-oleh Kekinian Kota Malang yang Paling Dicari Wisatawan
Berani Mimpi Besar, Pria Ini Buktikan Anak Muda Bisa Sukses di Dunia Bisnis
Bukan Rashford, Fabrizio Romano Ungkap Pemain Manchester United yang Hampir Pasti Didepak Awal 2025
Mengenal Ayam Goreng Buni, Kuliner Legendaris di Mangga Besar
Presiden Chile Lakukan Perjalanan Bersejarah ke Kutub Selatan
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Medan 2025: Panduan Lengkap Cek & Booking Tiket Termurah
6 Lagu Karya Yovie Widianto Paling Banyak Didengar di Spotify, dari Glenn Fredly hingga Tiara Andini
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Ketat, Jakarta Livin Mandiri Bungkam Jakarta Pertamina Enduro
Hasil Copa del Rey Barbastro vs Barcelona: Robert Lewandowski Brace, Blaugrana Pesta Gol 4-0