Rajutan Keren dari Benang dan Jarum Raksasa

Di tangan seorang perempuan bernama Anna Mo, merajut dengan benang serta jarum raksasa berhasil ia lakukan.

oleh Liputan6 diperbarui 09 Jul 2015, 18:31 WIB
Diterbitkan 09 Jul 2015, 18:31 WIB
Rajutan Keren dari Benang dan Jarum Raksasa
Hasili merajut dengan jarum dan benang raksasa. (Bored Panda)

Liputan6.com, Colombus - Merajut memang sering dilakukan oleh kaum hawa. Biasanya menggunakan benang serta jarum untuk menghasilkan barang hasil rajutan yang diinginkan.

Namun, bagaimana jika benang rajutan memiliki ukuran raksasa? Bahkan, jarum yang digunakan pun juga memiliki ukuran jumbo.

Di tangan seorang perempuan bernama Anna Mo, merajut dengan benang serta jarum raksasa berhasil ia lakukan.

Ia memakai benang 100% Australian Merino, yang sangat lembut, hangat serta ringan. Ukurannya sebesar 3 inci atau sekitar 7,62 cm. Sangat besar yaa!

Seperti seperti dilansir oleh Bored Panda, Kamis (9/7/2015), jarum yang digunakan pun tidak terbuat dari aluminium. Melainkan dari kayu berukuran 2 inci atau sekitar 5,08 cm.

Hasil rajutannya sangat beragam dengan berbagai pilihan warna. Mulai dari, pakaian, topi, selimut, dan lainnya. Hingga kini, Anna menjual karya hasil rajutan di website pribadi www.etsy.com.

(Frederica/Tnt)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya