Liputan6.com, Nottinghamshire - Emma Duncan menemukan cokelat jadul Nestle KitKatedisi Natal. Temuan berusia 22 tahun itu pun membuat geger dunia maya. Mengapa?
Cokelat tersebut ditemukan di dasar kota, berisi peralatan masak yang dibawa ke toko barang loak miliknya.
Saat ditemukan, KitKat yang sudah kedaluwarsa itu masih dalam kondisi sempurna--dikemas dalam bungkus berwarna merah yang khas, tanggal kedaluwarsa juga tertera jelas: 1 Oktober 1995.
Advertisement
Emma pun kemudian membeli KitKat edisi terkini untuk membandingkan keduanya.
Seperti dikutip dari The Sun, Senin (24/7/2017), kudapan manis tersebut ternyata memiliki kalori dan gula lebih sedikit dari versi terbaru 2017.
Lalu, diketahui bahwa KitKat lawas lebih berat 6,5 gram dari yang baru.
Ia juga memperhatikan bahwa ternyata cokelat berusia 22 tahun itu berbahan dasar cokelat susu, sedangkan versi saat ini dibuat dengan bahan utama dari gula.
"Kami punya beberapa barang indah di toko, tapi semua orang telanjur 'menggila' dengan temuan KitKat tua itu," kata ibu satu anak yang mengelola toko bergaya shabbby chic The Den di Warsop, Nottinghamshire, Inggris.
Wanita pencinta cokelat itu mengaku berupaya keras menahan diri untuk tidak mengonsumsi KitKat lawas tersebut sejak menemukannya pekan lalu.
"Aku yakin bakal sakit perut setelah memakannya. Aku juga harus memastikan anak laki-lakiku yang berusia delapan tahun, Caiden, tak mengonsumsinya juga," imbuh Emma.
"Kini aku dikenal sebagai KitKat Lady, hal itu membuatku bangga..."
Sejarah KitKat
KitKat adalah wafer berlapis cokelat yang dibuat oleh perusahaan Rowntree's of York, Inggris, pada 1935--yang sekarang diakuisisi oleh Nestle.
Kudapan yang terdiri dari empat bagian--yang masing-masing "jarinya" berukuran 1 x 9 cm--itu dibuat setelah seorang pekerja Rowntree menaruh saran di kotak rekomendasi.
Ia berharap ada makanan kecil "yang bisa dibawa dalam tas seorang pria saat bekerja."
Cokelat itu pun meluncur di pasaran pada 29 Agustus 1935, dengan nama Rowntree's Chocolate Crisp. Dijual di London dan di seluruh Inggris Selatan.
Pada tahun 1930an, cokelat edisi dua jari diluncurkan oleh Nestle dan menjadi populer sejak saat itu. Namun, resepnya diganti pada April tahun ini, untuk pertama kalinya selama lebih dari 30 tahun.
Dalam bungkus KitKat edisi terbaru terpampang tulisan 'now with extra milk & cocoa’ memiliki kadar gula 21,3 gram. Sementara pendahulunya mengandung 22 gram gula pasir.
Namun, ukuran KitKat saat ini lebih kecil dibandingkan pada 1995, sekitar 10 persen. Itu berarti kandungan gulanya tetap lebih banyak daripada pendahulunya yang berusia 22 tahun.
Sementara, kadar karbohidrat KitKat masa ini adalah 62,7 gram, lebih besar dari keluaran 1990-an yang jumlahnya 59,4 gram.
"Telah terjadi penurunan besar dalam ukuran cokelat, sementara jumlah karbohidratnya meningkat. Penurunan besar pada size kudapan manis itu kontras dengan hanya sedikit pengurangan lemak dan peningkatan karbohidratnya," papar ahli gizi Laura Tasker.
"Cokelat yang ukurannya berkurang hampir 10 gram itu mengandung karbohidrat yang terutama berasal dari gula. Ini menunjukkan bahwa versi KitKat tahun 1995 sebenarnya lebih sehat daripada versi hari ini," imbuh wanita 22 tahun itu.
Saksikan juga video menarik berikut ini: