Peristiwa ini bisa menjadi peringatan bagi orangtua untuk berhati-hati menjaga anaknya saat berkunjung ke kolam renang bermain. Jika tidak, bisa seperti ini akibatnya.
Seorang bocah 12 tahun harus bertarung mempertahankan hidupnya setelah otaknya dimakan parasit amuba usai berenang di Willow Springs Water Park, Arkansas, Amerika Serikat. Ia mengalami meningitis gara-gara ada parasit di otaknya. Hingga membuatnya koma.
Kali Hardig, nama bocah itu, terserang demam dan mengalami muntah-muntah sehari setelah berenang. Ia juga didera sakit kepala dan mata yang terlihat berguling.
"Aku tidak bisa menurunkan demamnya dan dia mulai muntah. Dia mengatakan kepalanya sangat sakit lalu menangis. Dia melihat saya dan matanya tampak berguling," kata ibu bocah tersebut, Nyonya Hardig kepada Christian Post yang dimuat News.com.au, Selasa (30/7/2013).
Sang ibu langsung membawa Kali ke Rumah Sakit Anak Little Rock, Arkansas. Namun di sana, ia koma. Kondisi ini membuat Nyonya Hardig sangat cemas dan terpukul.
Departemen Kesehatan Arkansas menyatakan, orang yang menderita penyakit ini memiliki kesempatan hidup yang tipis. "Tidak menular antara manusia dan biasanya masuk melalui hidung manusia saat berada di dalam air."
Parasit yang menyerang Kali bernama Naegleria fowleri. Parasit tersebut kerap ditemukan di perairan hangat. Jika menyerang otak seseorang, ia akan menderita Meningitis.
"Sejauh ini hanya 2 orang yang mampu bertahan dari serangan ini di Amerika Utara," ungkap Badan Pencegahan Penyakit Arkansas.
Tak ingin peristiwa ini terulang kembali, pihak pengelola menutup Willow Springs Water Park. Sementara Kali masih berjuang melawan penyakit tersebut. (Riz)
Berenang di Water Park, Otak Bocah Dimakan Parasit Sampai Koma
Peristiwa ini bisa menjadi peringatan bagi orangtua untuk berhati-hati menjaga anaknya saat berkunjung ke kolam renang bermain.
Diperbarui 31 Jul 2013, 09:01 WIBDiterbitkan 31 Jul 2013, 09:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2 Polisi jadi Tersangka Penganiayaan Anggota Satpol PP Sumba Barat
Bolehkah Sholat Tahajud setelah Witir di Bulan Ramadhan? Ini Kata UAS
Benarkah Makan Sahur Masih Diperbolehkan hingga Adzan Subuh Berakhir?
Gaya Necis AHY Jajan Gorengan Pedagang Kaki Lima, Adabnya Jadi Sorotan
Di Tengah Badai Pemecatan dan Krisis Hasil, Ruben Amorim Yakin Manchester United Masih di Jalur Kebangkitan
Memahami Arti Zakat: Kewajiban Suci dalam Islam
Prabowo Minta Percepatan Program Sekolah Rakyat, Mensos: Mulai Tahun Ajaran 2025-2026
Ada Penunjaman Lempeng Indo-Australia di selatan NTT, Pemicu Gempa M5,2 di Borong
Bacaan Doa Memohon Kebaikan dan Perlindungan dari Keburukan
Bumi Akan Kembali Memasuki Zaman Es Karena Ulah Manusia
Cara Bayar Zakat Fitrah dengan Uang 2025, Panduan Lengkap hingga Niatnya
Pernah Jadi Anggota Gangster hingga Syahadatkan Ribuan Mualaf, Simak Kisah Luar Biasa Shaykh Uthman ibn Farooq