Pangeran Harry Saja Tes HIV

Cara anggota keluarga kerajaan Inggris melakukan sesuatu yang baik bisa berpengaruh besar bagi masyarakatnya.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 28 Jul 2016, 10:00 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2016, 10:00 WIB
Pangeran Harry melakukan tes HIV gratis
Pangeran Harry melakukan tes HIV gratis... Selengkapnya

Liputan6.com, London - Cara anggota keluarga kerajaan Inggris melakukan sesuatu yang baik bisa berpengaruh besar bagi masyarakatnya. Untuk kebaikan, Pangeran Harry pun tak segan ikut berkampanye tentang HIV, dengan melakukan tes.

Buktinya, tes gratis di rumah HIV pun melonjak lima kali lebih tinggi setelah adik Pangeran William ini menjalani tes HIV yang disiarkan langsung di media sosial, Facebook, dilansir laman Huffingtonpost, Kamis (28/7/2016).

Terrence Higgins Trust, yang merupakan penyedia sukarelawan terbesar dari HIV dan layanan kesehatan seksual di UK, meluncurkan program percontohan singkat pada Juni lalu dengan menawarkan gratis tes HIV. Biasanya tes dihargai sebesar 33 USD, atau setara dengan Rp 431.000.

Saat tes pertama datang ada sekitar 4.000 orang yang datang dan ini berlangsung selama dua minggu. "Kemudian dibuka lagi pada 12 Juli lalu. Namun saat segmen Pangeran Harry semakin melonjak lima kali lipat menjadi 150 orang per hari," Trust mengumumkan.

Pangeran Harry diuji di Rumah Sakit Guys and St Thomas, London, awal bulan ini dalam upaya memberitahu uji HIV mudah, dan tidak sakit. Berkat tes seperti BioSure di Inggris Raya, proses ini lebih mudah dari sebelumnya.

Dr Michael Brady, direktur medis untuk Terrence Higgins Trust, mengatakan program percontohan gratis pasti memiliki dampak.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya