Liputan6.com, Jakarta Setelah berat badan menurut drastis, misalnya setelah kehamilan, hal ini bisa membuat kulit kendur. Ketika Anda berhasil mencapai target berat badan, hal ini juga bisa terjadi. Karenanya, selain berusaha mengurangi berat badan, Anda juga harus memastikan kulit mendapatkan perhatian yang cukup.
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengencangkan kulit setelah penurunan berat badan. Melansir Boldsky, Jumat (21/4/2017), ikuti cara-cara mudah ini untuk kembali mendapatkan kulit kencang:
1. Perbanyak asupan air
Advertisement
Salah satu hal penting yang harus Anda lakukan setelah mengurangi berat badan adalah menambah asupan air. Minum air putih tidak hanya bermanfaat untuk keehatan tapi juga bisa mencegah kekenduran pada kulit.
Minum air yang cukup bisa membantu mengencangkan kulit dan membantunya tetap kenyal dan terhidrasi setiap saat. Hidrasi adalah faktor enting yang membantu kulit selalu kencang.
2. Losion pengencang kulit
Menggunakan losion pengencang kulit adalah salah satu cara terbaik untuk mengembalikan kekecangan kulit setelah penurunan berat bada. Ada banyak krim pengencang kulit di pasaran yang bisa Anda gunakan untuk memastikan kulit tetap kenyal dan kencang.
Krim pengencang kulit mengandung bahan seperti lidah buaya, kopi dan vitamin E dan A yang bisa membantu mempertahankan kekencangan kulit. Gunakan dua kali sehari untuk menjaga kulit kencang.
3. Pijatan lidah buaya
3. Pijatan lidah buaya
Pijat lidah buaya adalah salah satu cara mudah lainnya untuk mengencangkan kulit. Ambil daging lidah buaya dari tumbuhan lidah buaya segar, dan keluarkan untuk dijadikan jel.
Campurkan jel lidah buaya tadi dengan jus lemon. Kemudian gunakan ramuan ini untuk memijat kulit Anda. Tunggu 10-15 menit kemudian basuh dengan air.
4. Scrub garam laut
Menggunakan garam laut adalah cara efektif lain yang bisa membantu mengencangkan kulit. Ini karena garam laut meningkatkan sirkulasi darah di seluruh penjuru tubuh.
Garam laut mengandung jumlah mineral yang tinggi yang bisa membantu menghidrasi kulit, sehingga bisa mencegah kulit kendur.
Advertisement
5. Minyak kelapa
Â
Menggunakan minyak kelapa juga adalah cara yang efektif untuk mencegah kulit jadi kendur. Minyak kelapa membantu mengencangkan kulit dan meningkatkan kesehatan kulit.
Pijat kulit dengan minyak kelapa lalu bungkus area yang sudah dipijat dengan handuk hangat. Tunggu beberapa saat sebelum mencucinya dengan air. MInyak kelapa kaya akan antioksidan dan vtamin yang bisa bantu pertahankan kekecangan kulit.
6. Minyak Vitamin E
Melembabkan kulit adalah kunci untuk mencegah pengenduran pada kulit. Gunakan minyak vitamin E dan pijat kulit menggunakan minyak tersebut. Karena jumlah vitamin E dan antioksidan yang tinggi dalam minyak Vitamin E, hal ini akan membantu Anda mendapatkan kulit yang lebih sehat dan terlihat lebih muda.
Memijat kulit menggunakan minyak Vitamin E membantu mengencangkan kulit dan menghidrasinya setiap saat.