Liputan6.com, Jakarta Lelah dengan kerjaan kantor dan mendadak hilang ide sering dialami pekerja. Anda pun tidak tahu apa yang ingin dikerjakan. Padahal, pekerjaan yang dilakukan mungkin sudah jadi 'makanan' sehari-hari. Kepenatan semacam tak bisa dihindari.
Saat ditemui di Kafe Dia.Lo.Gue, Kemang, Jakarta, Psikolog Tara Adhisti de Thouars mencoba memberi solusi. Menurutnya, semua individu pasti pernah mengalami lelah dan penat.
Baca Juga
"Ibaratnya otak kita seperti komputer. Kalau kita buka banyak situs kan running (program komputer terus berjalan). Komputer bisa lemot. Meski otak kita canggih, terus menerus berpikir keras, lama-lama akan lelah dan penat,"ujar Tara di sela acara "Pentingnya Melepas Penat Sejenak di Sela Kesibukan Sehari-hari", di Jakarta, Selasa (13/3/2018).
Advertisement
Untuk mengatasi lelah dan penat, Anda bisa mengambil jeda (break) sejenak. Istirahat sejenak membuat otak kembali segar (fresh). Anda pun bisa kembali bekerja dengan baik.
Saksikan juga video berikut ini:
Istirahat pengaruhi pengambilan keputusan
Jeda sejenak di sela-sela bekerja juga memengaruhi keputusan yang diambil. "Keputusan yang diambil akan lebih objektif," tambah Tara.
Selain itu, jeda sejenak dapat memunculkan ide-ide baru. Anda akan makin produktif bekerja.
"Setelah jeda sejenak, kita bisa dapat ide baru. Istilahnya 'Aha' moment. Kalau tiba-tiba kita dapat ide suka bilang, 'Aha!' Nah, itu maksudnya," lanjut Tara.
Advertisement